IPEMI Berkerjasama Dengan Transmart Gelar Pojok Bazar Ramadhan

/ Kamis, 14 April 2022 / 08.43.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-PALEMBANG- Bertempat di area lantai dasar PCC Transmart palembang telah berlangsung   Bazar UMKM Ramadhan Yang diadakan Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia(IPEMI) kota palembang yang digawangi ketua IR. Nurmalina  bekerjasama dengan Manajement Transmart. 

Dalam pembukaan Bazar murah UMKM Ramadhan ibu Ir. Nurmalina  selaku ketua IPEMI kota Palembang dalam kata sambutannya menyampaikan "Terima kasih kepada manajement Transmart yang telah memberikan ruang tempat kepada Usaha mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk membuka bazar selama 5 hari dari tgl 13 s/d 17 april. 

Kita tahu dimana dimasa pandemi ini dimana pelaku usaha kecil terdampak usahanya kurang beruntung dan tidak berkembang, Dengan adanya Bazar ini kita harapkan akan berkembang pesat dan bergairah kembali pada akhir dapat menghasilkan pundi-pundi ekonomi keluarga" Sambil mengakhiri kata sebutan. 

Dari pihak pemerintah  kota palembang dihadiri staff khusus walikota bidang Ekbang dan investasi Ibu Hj. Dr Letizia SKm "menyampaikan kata sambutan dalam kesempatan ini walikota akan hadir berhubung kegiatan beliau padat sehingga tidak bisa hadir beliau memohon maaf, saya mewakili walikota palembang bapak H. Harnonoyo mengucapkan banyak Terima kasih kepada Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) kota palembang

 Yang telah menyelengarakan l Pojok Bazar UMKM Ramadhan berkerjasma dengan GM Transmart dimana acara ini berjalan dengan sukses. Kita tahu dimana  masa pandemi Usaha UMKM banyak yang terdampak imbasnya. Dengan adanya Pojok Bazar UMKM ini bisa berkembang pesat dan dapat bergairah lagi serta pada akhirnya nanti bisa menopang ekonomi keluarga"sambil akhiri kata sambutannya. 

Di tempat terpisah  Ikatan keluarga PDAM tirta Musi palembang Ibu Ir. Siti Nurul idil fitri MSi  saat diwawancarai awak media "mengatakan dengan dibukanya Pojok Bazar ini bisa memberikan peluang bagi UMKM yang terdampak pandemi yang selama ini,  UMKM sulit berkembang  dengan adanya Pojok Bazar UMKM Ramdhan bisa membantu UMKM kita bergairah untuk usaha.

Dan pada akhir nanti bisa menghidupi ekonomi keluarga dan dampak positifny di Mall yang selama ini sepi dengan adanya bazar akan banyak  pengunjung!nya, Dan info dari panitia bahwa bazar akan berlangsung selama lima hari dari tgl 13 s/d 17 april di mulai jam 11 sampai berbuka puasa"pungkasnya. 

Dari pantau awak media kios - kios  Bazar Ramdhan di isi dengan berbagai jenis makanan khas palembang untuk berbuka puasa, kerajinan souvenir, berbagai macam busana , serta masih   banyak produk -produk UMKM (PS/RUSLAN)




Komentar Anda

Terkini: