Santuni Anak Yatim Piatu Sekaligus Buka Bersama, Camat Sipirok Apresiasi Generasi Emas Sipirok

/ Minggu, 01 Mei 2022 / 04.11.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Camat Kecamatan Sipirok Saharuddin Perwira S.Sos MM memberikan apresiasi kepada panitia  generasi emas Sipirok yang menginisiasi  terselenggaranya santunan anak yatim piatu 250 orang sekaligus buka puasa bersama (bukber)  yang bertempat di Mesjid Sri  Alam Dunia Bagas Nagodang Sipirok Sabtu (30/4-2022).


Menurut Camat Sipirok , hal tersebut dapat membantu pemerintah dalam menjangkau warga prasejahtera. 
"Atas nama Pemerintah Kecamatan Sipirok dan pribadi saya ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak / ibu donatur , baik berada dalam daerah maupun luar daerah juga panitia generasi emas ini 
atas terselenggaranya kegiatan ini, " ucapnya kepada poskotasumatera.com usai menghadiri acara Santunan Yatim dan buka puasa bersama.

Dirinya mengatakan, kegiatan yang dilakukan pemerintah Kecamatan tidak bisa berjalan maksimal tanpa kolaborasi dengan berbagai pihak. Untuk itu, imbuhnya, sangat dibutuhkan peran serta berbagai elemen masyarakat dalam pembangunan suatu daerah. 

"Kolaborasi antara generasi emas Sipirok, pihak swasta, masyarakat, komunitas,  dan berbagai elemen masyarakat lainnya serta media sangat penting karena tangan pemerintah tidak cukup untuk melakukan semua kegiatan bagi masyarakat," katanya.


Dirinya berharap, KA KUA, Ketua  MUI mengajak ulama dan masyarakat bekerja sama dengan generasi emas ini untuk menyelenggarakan seperti pesantren kilat' lomba azan dan juga mengikuti olympiade  sains sehingga bisa mencerdaskan warga masyarakat. 


" Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat bersinergi dalam membangun Kabupaten Tapanuli Selatan umumnya dan khususnya Kecamatan Sipirok , agar dapat mewujudkan kabupaten Tapanuli Selatan  yang sehat' cerdas dan sejahtera, " ujarnya 

Atas nama Pemerintah Kecamatan juga mengucapkan terimkasih kepada Generasi emas Sipirok  yang sudah berjalan 7 Tahun  melaksanakan kegiatan santunan anak yatim piatu dan buka puasa bersama.
Dikarenakan pandemik Covid 19, sehingga  kegiatan tersebut tidak dapat di laksanakan," Ucap Camat Sipirok.

Namun pada tahun ini sudah kembali di laksanakan, dan seterusnya kita mengharapkan generasi emas ini bisa bisa berkontribusi untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, membantu menyuarakan kepada generasi muda untuk tidak terlibat kenakalan remaja seperti narkoba,pergaulan bebas dan  berharap bisa di sampaikan kepada generasi yang berada di 15 Kecamatan di Kabupaten Tapanuli Selatan,"ucap Mantan Camat Arse ini.

Lebih lanjut disampaikan Camat Sipirok," kegiatan yang dilaksanakan dalam kegiatan tersebut yaitu memberikan bantuan dalam bentuk sembako dan bantuan uang tunai dengan mengikuti protokol kesehatan.

 Dalam kegiatan tersebut yang  hadir 100 orang , selebihnya yang tidak hadir diantar langsung oleh generasi emas dor tu dor.

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Kecamatan Sipirok, KA. KUA, Ketua MUI, Ketua Alwasliah, Perwakilan donatur, Kepala SMA N 1 Sipirok, Ketua BKM,Tokoh Adat, Hatobangon dan Harajaon.(PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: