PT Inalum Salurkan 200 Paket Sembako di Kabupaten Samosir

/ Selasa, 05 Juni 2018 / 16.21.00 WIB
Suasana Pemberian Sembako Oleh PT Inalum Bekerja Sama Dengan Pemkab Labuhanbatu. POSKOTA/PARDIMAN


POSKOTASUMATERA.COM - SAMOSIR - Dalama Pelaksanaan Safari Ramadhan Yahun 2018 ini, PT Inalum (Persero) bekerjasama dengan Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten Samosir salurkan 200 Paket Sembako Gratis bagi masyarakat kurang mampu, Selasa (05/6/2018) bertempat di Halaman Kantor Tim Penggerak PKK Kabupaten Samosir.

Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Samosir, Lostan Simbolon mengatakan, bahwa Penerima Sembako Gratis merupakan keluarga beragama Muslim yang ekonominya kurang mampu. Penerima bantuan berasal dari Kecamatan Pangururan sebanyak 184 orang dan Kecamatan Harian sebanyak 16 orang. 

Adapun riancian Sembako Gratis yang diberikan oleh PT Inalum terdiri dari 10 Kg Beras, 2 Kg Gula Pasir dan 2 Liter Minyak Goreng. 

"Dengan Sembako ini, kita berharap masyarakat yang kurang mampu dapat merayakan Hari Raya nanti dan Merek dapat terbantu", sebut Lostan.  

Perwakilan PT Inalum yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Samosir karena masih dapat menjalin kerjasama dalam melaksanakan pembagian Sembako Gratis di Kabupaten Samosir. 

"Semoga kerjasama ini tetap berjalan dengan baik. Apa yang kami berika semoga bermanfaat bagi yang menerima", jelasnya. 

Bupati Samosir Drs Rapidin Simbolon yang turut langsung memberikan Sembako tersebut menyampaikan, terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PT Inalum yang telah berkenan memperhatikan masyarakat Samosir, serta memberikan bantuan berupa Sembako Gratis bagi keluarga muslim yang akan merayakan Idul Fitri.

"Kami berharap PT Inalum semakin berkembang dan maju. Sehingga, apa yang menjadi harapan kita ke depan agar semakin banyak masyarakat yang menerima Sembako Gratis dengan jumlah Paket Sembako yang lebih besar", ucap Rapidin. (PS/PARDIMAN)
Komentar Anda

Terkini: