Koptan Mekar Terima Bantuan 8 Ekor Sapi dari Diskanter Sumut

/ Sabtu, 15 September 2018 / 16.04.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - SIMALUNGUN-Kelompok Tani Mekar Tani dusun I   Nagori (desa) Lumban Gorat  Kecamatan  Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun  terima bantuan 8 ekor ternak Lembu dari Dinas Perikanan Pertahanan Pangan dan Peternakan (Diskanter) Provinsi Sumatera utara. Bantuan tersebut langsung diterima pengurus kelompok tani dinagori Lumban Gorat, Jumat (14/9) sekira pukul 13.30 Wib.

Pangulu Nagori Lumban Gorat Saripuddin Turnip mengatakan bantuan tersebut tidak terlepas dari pembinaan pangulu Lumban Gorat terhadap seluruh kelompok Tani di Nagori Lumban Gorat secara khusus terhadap kelompok Tani Mekar Tani Lumban Gorat

"Kelompok tani  Mekar ini adalah atas binaan pangulu sehingga berkat kerja keras bersama maka pada hari ini Diskanter Provinsi langsung turun ke Nagori Lumban Gorat Menyerah bantuan 8 ekor ternak lembu.
Dengan adanya bantuan ternak lembu kiranya dapat meningkatkan kesejahteraan kelompok tani sekaligus warga lomban gorat ke depan," katanya.

Diharapkannya, dengan adanya bantuan ternak lembu ini  kiranya dapat meningkatkan kesejahteraan kelompok tersebut kedepannya. "Demikian juga kami pemerintah nagori lumban gorat mengharapkan kepada pengurus dan anggota kelompok tani ini  agar mengikuti dan menaati prosedur aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dalam mengelolaannya agar tidak tersangkut hukum," ujarnya. 

Dia juga mengharapkan, bibit ternak lembu yang di berikan pemerintah provinsi bekerja sama dengan pemkab Simalungun berhasil dan berlipat ganda sehingga meningkatkan ekonomi warga Lumban Gorat.

Penyerahan bibit ternak lembu ini langsung diserahkan oleh rekanan Diskanter provsu didampingi Petugas Diskanter Provsu dan Diskanter Simalungun dan dihadiri oleh kelompok tani Mekar yang diketuai oleh Koster Girsang. 

Penyaluran Bibit Ternak Sapi ini berasal dari dana APBD Provinsi Sumut tahun anggaran 2018 dilaksanakan dalam rangka pengembangan bibit ternak dan pengembangan kawasan ternak.

Secara terpisah Ketua kelompok tani ternak Mekar Tani Koster Girsang   mengatakan, sangat bersyukur menerima bantuan ternak ini karena sudah berulangkali membuat proposal baru sekarang terealisasi. "Ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sumut, Pemkab Simalungun yang telah memberikan bantuan bibit ternak sapi ini," ucapnya. (PS/FIRMA) 
Komentar Anda

Terkini: