Karang Taruna Desa Lobulayang Sigordang Gelar Aksi Gotong Royong

/ Jumat, 05 Oktober 2018 / 12.38.00 WIB
Karang Taruna Desa Lobulayan Sigordang Kecamatan Angkola Barat Kabupaten Tapanuli Selatan Saat Melaksanakan Gotong Royong Jalan Umum, Kamis (4/10/2018). POSKOTA/BERMAWI

POSKOTASUMATERA.COM - TAPSEL - Usai mengadakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Karang Taruna Desa beberapa minggu yang lalu yang dilakasanakan Karang Taruna Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Karang Taruna Desa Lobulayan Sigordang Kecamatan Angkola Barat Kabupaten Tapsel, langsung melaksanakan Gotong Royong,  Kamis (4/10/2018).

Berkat Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan banyak manfaat yang dirasakan bagi Warga. Sehingga keberadaan Karang Taruna di Desa Lobulayan Sigordang dapat berbaur dengan masyarakat. Seperti kegiatan Gotong Royong yang membuat keberadaan Desa menjadi indah dan bagus dipandang mata.

Kegiatan yang dilakasanakan Karang Taruna Desa Lobulayan, dalam Gotong Royong tersebut berupa Pembersihan Jalan Umum di seputar Desa Lobulayan Sigordang Kecamatan Angkola Barat.

Gotong Royong itu dihadiri langsung Kepala Desa Lobulayan Sigordang Sumardin Hutasuhut l, sekaligus membuka kegiatan tersebut. 

Ketua Karang Taruna Kabupaten Tapanuli Selatan ketika dihubungi POSKOTASUMATERA.COM terkait hal ini, sangat mengapresiasi kehadiran Peserta Desa yang mengikuti Gotong Royong Perdana, setelah Pelatihan Karang Taruna Desa Lobulayan Sigordang

"Sebuah kebanggaan bagi kita keluarga besar Karang Taruna semua berkumpul dan mau bergotong royong. Karena, Saya melihat para Generasi Muda yang cinta kebersihan, antusias dan mau berkumpul dalam organisasi ini untuk melakukan hal yang selama ini sudah jarang dilakukan Pemuda di desa ini", sebutnya.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Tapanuli Selatan Ahmad Bangun Ritonga SE berharap, kegiatan seperti ini tidak hanya sekali ini dilaksanakan, namun harus berkelanjutan.

Ahmad Bangun Ritonga SE meminta Karang Taruna agar lebih aktif lagi dalam membantu Program Pemerintah.

Menurutnya, Karang Taruna adalah organisasi sayap Pemerintah. Yang dalam hal ini harus membantu Pemerintah dalam melaksanakan Program yang menyentuh langsung kepada masyarakat, khususnya para Pemuda di Kabupaten Tapanuli Selatan.

"Kegiatan Bakti Sosial harus lebih sering Kita lakukan agar seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Tapsel, khusunya Desa Lobulayan Sigordang dan dampaknya bisa secara langsung dirasakan", paparnya.

Ketua Karang Taruna Tapsel juga mengungkapkan, bahwa Program ini merupakan wujud nyata, lahirnya Karang Taruna ditengah - tengah masyarakat Kabupaten Tapsel.

"Ini merupakan langkah awal kita untuk memberikan kerja nyata di tengah - tengah masyarakat . Mudah - mudahan kegiatan ini akan kita laksanakan nantinya secara berkesinambungan dan pihaknya berharap seluruh Karang Taruna Desa di Tapsel melaksanakan Gotong Royong di Desa masing - masing", Pungkasnya.

Pihaknya juga ingin masyarakat Kabupaten Tapsel sadar betapa pentingnya kebersihan dalam kehidupan ini.

"Kami juga ingin budaya Gotong Royong kembali tumbuh dalam kehidupan bermasyarakat", paparnya mengakhiri. (PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: