Kacabdis Padangsidimpuan Buka Sosialisasi Pemilu Untuk Pemilh Pemula Di SMA N 5 Padangsidimpuan

/ Sabtu, 16 Februari 2019 / 15.24.00 WIB
Kacabdis Padangsidimpuan Drs Mohd Ihksan Lubis MM Sedang Membuka Acara Sosialisasi Kepada Pemilih  Pemula SMAN 5 Padangsidimpuan, Sabtu (16/2/2019). POSKOTA/BERMAWI

POSKOTASUMATERA.COM - PADANGSIDIMPUAN - Kepala Cabang Dinas (Kacabdis) Padangsidimpuan 
Mohd Ihksan Lubis membuka secara resmi Sosialisasi Pemilu untuk Pemilih Pemula Siswa/i SMAN 5 Padangsidimpuan di Aula SMAN 5,  Sabtu (16/2/2019).

Mohd Ihksan Lubis dalam arahannya menyampaikan, bahwa Saya adalah Kacabdis Padangsidimpuan yang meliputi Kota Padangsidimpuan Kabupaten Tapsel dan Kabupaten Mandailing Natal. Saya adalah Putra Daerah Asli Kota Padangsidimpuan yaitu di Siborang. Saya berharap kepada anak - anak Kami agar benar - benar mendengarkan paparan dari Nara sumber Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padangsidimpuan. Catat apa yang disampaikan pemateri dari KPU Kota Padangsidimpuan. 

Sosialisasi ini bertujuan memberi pemahaman kepada Pemilih Pemula tentang Pemilu 2019.

Peserta Sosialisasi terdiri dari siswa/i kelas XII. Mereka didampingi sejumlah guru SMA N 5 Padangsidimpuan.

Dalam Sosialisasi ini, Anggita KPU Kota Padangsidimpun Nurhamida Pulungan sebagai pemateri menyampaikan soal Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan juga syarat menjadi Pemilih.

"Hari ini Kami menginformasikan kepada Pemulih Pemula yang akan mengikuti Pemilu Pertama kalinya di Tahun 2019. Kami juga ingin memperkenalkan calon - calon yang akan dipilih di Tahun 2019," kata Nurhamidah. (PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: