Ribuan Spanduk/Baliho Bupati Batubara "Tolong Bantu Saya", Beredar Di Sepanjang Jalan, Bawaslu Akan Surati Pihak Terkait

/ Rabu, 10 April 2019 / 19.22.00 WIB

Salah Satu Spanduk "Tolong Bantu Saya" Ir H Zahir MAP Terpasang Di Pohon Mendukung Pilpres Jokowi - Amin. POSKOTA/SAUFI

POSKOTASUMATERA.COM - BATUBARA - Terpantau, hampir ribuan spanduk/ baliho di Kabupaten Batubara bergambar Ir H Zahir MAP sebagai Pendukung Jokowi - Amin Capres - Cawapres Kito 01 (Indonesia Maju) beredar di sepanjang Jalan yang ada di Kabupaten Batubara dan kini menjadi perbincangan hangat dimasyarakat.

Diketahui, Zahir yang saat ini adalah merupakan Bupati Batubara tertera dalam spanduk/baliho dengan berbagai macam ukuran, dari ukuran kecil hingga ukuran besar tersebut, adalah sebagai Bendahara PDI Perjuangan Sumut, juga Ketua GM Pujakesuma Sumut, memohon kepada masyarakat Batubara dengan menuliskan "Tolong Bantu Saya, Mohon Do'a dan Dukungannya".

Gambar Baliho/Spanduk saat ini terpasang rapi di Pohon, di Tiang dan di kawasan baik di Desa, di inti Kota Lima Puluh dan di sepanjang Jalan Lintas Sumatera Utara yang ada di Kabupaten Batubara.

Menurut salah seorang warga Batubara yang tidak mau disebutkan namanya dalam pemberitaan ini, saat ditanya Wartawan terkait Spanduk/Baliho Zahir menuturkan, bahwa hal itu seperti mengandung ajakan kepada masyarakat Batubara.

"Ya bang, masa kemarin Pak Zahir waktu itu jadi Calon Bupati Batubara hingga menang, sampai saat ini kan sudah dibantu, masa ini Pilpres 2019, juga Kami terkesan ada ajakan dari pak Zahir dengan Spanduk tersebut. Kan Pilpres pilihan masing-masing", ucapnya.

Sementara itu, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Batubara Ade Sutoyo, Rabu (10/4/2019) saat dikonfirmasi Wartawan menerangkan, bahwa kalau terkait Spanduk Kampanye, itu ada zona yang dilarang.

"Ya, kalau yang dikirimkan yang diatas pohon seperti itu, itu dinyatakan dilarang," ucap Ade Sutoyo.

Ditambahnya, cuma nanti akan merekomendasikan kepada Pemerintahnya, dalam hal ini tugas Satpol PP Batubara untuk bertindak tegas menertibkan serta membersihkan nya.

Terkait isi atau tulisan yang dalam Spanduk/Baliho tersebut, seperti ada yang dikirimkan itu, Ade Sutoyo mengatakan, bahwa diketahui sangat dikenal oleh publik dan masyarakat Gambar Ir H Zahir MAP saat ini adalah Bupati Batubara.

"Untuk akuratnya, besok akan kita surati, hal itu kita akan surati untuk pertanyakan, apakah dalam Spanduk itu ada keterkaitan unsur Bupati didalamnya dan apakah Ia nya yang melakukan itu. Kita belum tau pasti", ucap Ade.

Untuk itu, tambah Ade, Bawaslu Batubara akan menyurati Label bahwasanya Ir H Zahir MAP yang diterakan didalam Spanduk tersebut memakai cantuman Jabatan sebagai Ketua GM Pujakesuma Sumutnya.

"Jadi, kami nanti akan menyurati Ketua GM Pujakesuma Sumut mempertanyakan, bahwa itu sepengetahuan sebagai Bupatinya atau tidak. Kalau sebagai Bupatinya, nanti mita akan bawakan keranah Proses Pelanggaran dan Penindakannya", tegas Ade. (PS/SAUFI).
Komentar Anda

Terkini: