Bupati Dairi Lepas 108 Orang Peserta Funtrack Bukit Siantaratas.

/ Sabtu, 23 November 2019 / 12.19.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - DAIRI-Dr. Eddy Keleng Ate Berutu melepas 108 peserta Funtrack Bukit Siantaratas dalam acara Pesta Budaya Tugu Silahisabungan Jumat ,(22/11/2019) di Tugu Silahisabungan, Kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi.

Funtrack merupakan rangkaian kegiatan acara tahunan Pesta Budaya Tugu Silahisabungan di hadiri oleh Panitia Bolahan Amak Pesta Tugu Silahisabungan Sukardi Silalahi, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Dairi, Camat Silahisabungan serta Tokoh Masyarakat yakni para Raja Turpuk Silahisabungan.

Bupati Dairi  dalam sambutannya mengatakan kehadirannya merupakan wujud keseriusan Pemerintah Kabupaten Dairi membangun Silahisabungan menjadi salah satu pusat destinasi wisata unggulan Kabupaten Dairi utk wisatawaan dalam dan mancanegara.

“Saya bukan hanya mewakili Pemerintah Kabupaten Dairi, namun juga mewakili Pemerintah Pusat karena Danau Toba telah di tetapkan oleh negara menjadi kawasan strategis parawisata nasional dimana Daiei dengan Silahisabungan, TWI, Danau Sicikecike sebagai unggulan” ujarnya.

Funtrack merupakan sebuah kegiatan menyusuri bukit kini banyak di gemari oleh turis dunia sepeti Santorini di Yunani; dan suatu kebanggan tersendiri bagi Kabupaten Dairi karena hari ini kita akan mulai mempopulerkan funtrack Silahisabungan menjadi rangkaian kegiatan dari Pesta Budaya Tugu Silahisabungan tanggal 22-24 November 2019.

Kegiatan funtrack sambung Beliau menjadi suatu awal yang bagus untuk menjadikan funtrack Siantaratas menjadi unggulan di kawasan Danau Toba.

“Tracknya luar biasa, pemandangannya mengaggumkan, alam yang asri, dan yang lebih luar biasa lagi aalah masyarakat Silahisabungan dengan Raja Turpuknya yang selalu memberikan dukungan yang antusias setiap kegiatan budaya dan pariwisata di kawasan Silahisabungan” ucapnya.

Kegiatan yang di maksudnya diantaranya adalah kegiatan 1000 tenda di Desa Silalahi, olahraga ekstrim off-road GIXA yang menembus hutan dan alam Dairi dan finish di Silahisabungan.

Sebagaimana diketahui saat ini Pemerintah Kabupaten Dairi sedang membangun dermaga pariwisata di Desa Silalahi yang direncanakan akan rampung pengerjannya pada Desember 2019. Dermaga tersebut diharapkan akan mempersingkat kunjungan wisatawan melalui jalur darat dan akan di tempuh melalui jalur danau sembari melihat keindahan alam Danau Toba yang luar biasa dari Parapat/Ajibata/Muara dll menuju Silahisabungan. Selain itu, Bupati Dairi menguraikan bahwa  Pemerintah Kabupaten Dairi bersama masyarakat sedang menyelesaikan dua rumah home-stay untuk menyambut para tamu dan wisatawan yang berkunjung ke Silahisabungan,  bantuan dari Kementrian Desa RI.

Ketua Panitia Pesta Tugu Silahisabungan dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Dairi atas perhatian yang luar biasa yang di berikan bagai Kecamatan Silahisabungan.

“Kami berharap perhatian Pak Bupati akan berlanjut terus bagaimana membangun Silalahi agar semakin bertaraf internasional,” ujarnya. Selain kegiatan funtrack yang di laksanakan pada saat itu juga, Ia mengatakan akan di lakukan juga kegiatan penanaman 500 pohon di lokasi funtrack sebagai upaya mememlihara lingkungan sehingga terhindar dari bahaya banjir dan longsor. Selain juga lomba foto yang terbuka untuk umum yang di harapkan akan semakin memperkenalkan keindahan alam Silahisabungan hingga ke seluruh dunia. (PS / Nining ).
Komentar Anda

Terkini: