Jelang Pilkada Medan, Wong Jowo Siapkan Beberapa Nama Cawalkot Medan

/ Selasa, 04 Februari 2020 / 20.08.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Warga Jawa Kota Medan sepakat bersatu pada Pilkada Medan 23 September 2020 mendatang, dengan menjadikan perhelatan tersebut sebagai momen untuk meningkatkan harkat martabat warga Jawa  di segala aspek kehidupan.

Demikian salah satu kesimpulan dari pertemuan duapuluhan tokoh Jawa, pada Rembug Sedulur Selawase, Senin malam (3/2) di Cafe Nongkrong Medan.

Dalam pertemuan yang dipandu sesepuh Jawa, Letkol (Purn) Oliv Suja’i tersebut, juga disepakati dalam menghadapi Pilkada Medan kali ini, semua hal menyangkut kepentingan warga Jawa akan dimusyawarahkan dalam Rembug Sedulur Selawase.

Menurut Pak Oliv, eksistensi warga Jawa sebagai etnis mayoritas di Kota Medan, hanya akan diperhitungkan jika seluruh elemen masyarakat Jawa Kota Medan bisa bersatu dan menyatu.

"Karenanya,  Pilkada 2020 harus menjadi momen bagi warga Jawa untuk bersatu dan menyatu,” harap Pak Oliv, mantan Kakansospol Medan itu.

Dia mengingatkan hanya berapa persen kursi DPRD Medan, DPRD Sumut, DPRRI dan DPD yang diduduki oleh etnis Jawa. Padahal, mayoritas pemilih di Kota Medan adalah etnis Jawa.

“Ini indikasi awal,  bahwa bahwa warga Jawa tidak menyatu dalam setiap event pemilu, melainkan terbelah dalam kepentingan sesaat,” katanya.

Karenanya,  dia menyambut gembira gagasan mengumpulkan beberapa tokoh Jawa Kota Medan dalam wadah Rembuq Sedulur Selawase.

Dia berharap, pertemuan ini sebagai langkah awal untuk menyusun langkah-langkah strategis berikutnya didalam memanfaatkan Pilkada Medan sebagai momen untuk mengangkat harga martabat warga Jawa di Kota Medan.

Pertemuan ini terbilang menarik, karena selama ini belum pernah petinggi berbagai Paguyuban Jawa ngumpul bareng membicarakan hal-hal prinsip tentang eksistensi Warga Jawa di Kota Medan.

Dari kedua kubu Pujakesuma terlihat hadir, diantaranya H. Suhardi, Eko Sopianto, dan Dr. Abdiyanto, M.Si. Juga hadir H. Sukirmanto (Jokotingkir), H. Ruslan (Pendawa), Jejen Kusmawan, M.Kn (PWS), Anto Geng (Pendowo/Pujakesuma Bersatu), Heru (Prasojo), jurnalis senior Choking Susilo Sakeh (Ketua Panwaslu Sumut 2004), Aulia Andri, M.Si (Komisioner Bawaslu Sumut 2011-2016), Prof. Dr. Hj Sri Susilawati, H. Benny S, Didit Mahadi K, Eko Blangkon, H. Husni, Mas Arisandi, beberapa generasi muda dan lainnya.

Pada bagian lain kesimpulan pertemuan tersebut, para tokoh Jawa sepakat akan merumuskan beberapa nama yang layak dimajukan sebagai Calon Peserta Pilkada Medan, sesuai dengan kebutuhan yang dihadapi Kota Medan saat ini.

Nama-nama tersebut berasal dari kalangan pengusaha, birokrat, politisi, akademisi dan lainnya. “Kita siapkan lima nama Calon Peserta Pilkada Medan 2020, sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan,” ujar Pak Oliv. (PS/SUPARDI)
Komentar Anda

Terkini: