Bupati Tapsel Bersama Forkopimda Gelar Peletakan Batu Pertama Pembangunan Menara Pandang Kebun Raya Sipirok

/ Sabtu, 15 Agustus 2020 / 00.15.00 WIB
                          

POSKOTASUMATERA. COM-TAPSEL- Bupati Tapanuli Selatan, H. Syahrul M Pasaribu bersama dengan unsur Forkopimda melakukan peletekan batu pertama pembangunan menara pandang Kebun Raya Sipirok, Jum'at (14/8).

Pembangunan menara pandang ini Melalui Program Pengembangan dan pemberdayaan masyarakat,  PT Aigincourt Resources (AR) berkomitmen untuk membangun menara pandang ini salah satu infrastruktur pendukung kebun raya Sipirok. 

Senior maneger Maining PT AR,  Rahmad Lubis dalam paparannya mengatakan,  bangunan utama menara pandang ini akan memiliki luas sekitar 580 Meter persegi dengan diameter 9 meter dan tinggi dari permukaan tanah 31.5 meter. Menara ini akan dibangun terdiri dari 7 lantai yang dilengapi lif yang mampu mengankat 11 orang untuk menghubungkan akses kesemua lantai.

Lantai pandang utama adalah lantai 7 dengan dinding kaca 300 derajat jadi yang akan mampu menampung sekitar 25 orang untuk berdiri diatas secara bergantian.

Kontribusi yang diberikan PT AR.  dalam. Menara Pandang ini akn mencakup perencanaan desain yang sudah diselesaikan bekerjasama dengan Dinas Pekerjaan Umum Tapsel dan juga aspek supervisi mencakup termasuk pekerjaan tiang pancang konstruksi atas instalasi listrik pengadaan lif serta instalasinya.
Dimana pekerjaan ini direncanakan 6 sampai 7 Bulan dan diperkirakan akan selesai februari tahun 2021, setelah pembangunan selesai kemudian menara pandang ini akan diserah terimakan kepada Pemkab Tapsel kemudian untuk dioperasikan dan dipelihara sebagai fasilitas kebun raya Sipirok.

Bupati Tapsel,  H. Syahrul M Pasaribu,  SH mengatakan luas kebun raya Sipirok mencapai 90 hektar diluar itu ada 10 hektar hutan kota, dimana sebelumnya kata Bupati mendapatkan tanah ini penuh perjuangan dan liku liku. Karena tanah ini merupakan dibawah konsesi PT Indo Rayon.

Kebun Raya dibangun kerjasama dengan Lipi dan juga kerjasama dengan Kebun Raya Bogor, kalau tidak pandemi covid ini direncanakan akan turun megawati soekarno Putri yang mana sebagai ketua yayasan kebun raya Indonesia.

Dalam peletakan batu pertama ini turut dihadiri Kapolres Tapsel AKBP. Roman Smaradhana Elhaj, SH. S. IK. MH, Kajari Tapsel Ardian, Dandim 0212/TS Letkol Inf Rooy Candra, Ketua DPRD Tapsel Husin Sogot Simatupang dan sejumlah pejabat Kabupaten Tapsel.(PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: