Paslon SALWA Menang, SAPMA IPK Tanjungbalai Ucapkan Selamat Kemenangan

/ Rabu, 09 Desember 2020 / 20.06.00 WIB

 

 

POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNGBALAI
Ketua Satuan Pelajar Mahasiswa (SAPMA)Ikatan Pemuda Karya Kota Tanjungbalai,Ibnu Tarmizi Firdaus mengucapakan selamat dan harapan kepada Pasangan Calon Walikota terpilih yang sudah menang saat ini hasil Quick Count Internal,
memastikan pasangan calon nomor urut 3 tersebut unggul sebesar 47,50 persen atau 35.585 suara. 

Hitungan itu berdasarkan hasil hitung cepat dari 365 TPS yang ada di Kota Tanjungbalai dan suara yang masuk sudah 100 persen surat suara yang telah dihitung.

Berdasarkan hasil hitung cepat sementara dari seluruh TPS kami unggul dari pasangan Eka - Bagus dan Ismail - Afrizal, dalam perolehan dalam versi internal paslon nomor 1 Eka - Bagus mendapat suara 39,29 persen atau 29.433 suara dan Pasangan Ismail - Afrizal (MARI) memperoleh 13,20 persen atau 9.891 suara. kata H.M Syahrial saat konferensi pers dengan wartawan  di posko pemenangan SALWA, Jalan Sudirman, Kecamatan Datuk Bandar, Tanjungbalai, Rabu (9/12/20) sore.

Ibnu Tarmizi Firdaus kepada wartawan menuturkan bahwa  kami percaya menaruh harapan kepada kepala daerah terpilih untuk menjaga amanah rakyat.

“Selamat kepada kepala daerah terpilih. Rakyat telah memberikan kepercayaan, dan itu harus kita jaga dengan baik. Jangan pernah sia-siakan amanah itu. Buat rakyat bahagia,Pak Syahrial -Waris Tahlib(Paslon SALWA ),"pesan Ibnu Tarmizi sembari mengucapkan selamat.

Sebab puncak kemenangan seorang kepala daerah, yakni ketika kebijakan, program dan kepemimpinannya benar-benar punya keberpihakan ke rakyat.

Pemenang yang sesungguhnya,lanjut dia,ketika mampu merealisasikan janji-janji politiknya,dan manfaatnya sangat dirasakan rakyat. Dirasakan untuk taraf kesejahteraannya, serta dirasakan buat masyarakat di Tanjungbalai. Yang saat ini Pasangan H.M.Syahrial SH MH dan H. Waris Thalib S.Ag. telah dipercaya rakyat dan mampu mencapai dengan hasil Quick Count Internal kemenangan. (PS/SAUFI)








Komentar Anda

Terkini: