Vaksin Massal Lantamal I Belawan Hari ke 3, Suntikkan ke 1.450 Masyarakat Maritim

/ Rabu, 30 Juni 2021 / 20.08.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-BELAWAN-Melanjutkan kegiatan "Pekan Serbuan Vaksinasi TNI AL Kepada Masyarakat Maritim"  dan guna mencegah penularan Covid-19 di kota Medan, TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lantamal I Belawan pada hari ke - 3 menggelar vaksinasi massal  bertempat di Komplek TNI AL Ikan Hiu Titipapan Kecamatan Medan Deli Kota Medan, Rabu (30/06/2021).

Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I (Danlantamal I) Belawan Laksamana Pertama TNI Achmad Wibisono meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal tersebut dengan sasaran Keluarga Besar TNI Angkatan Laut yang berada di Komplek Ikan Hiu, Ikan Bawal, Ikan Gurami serta masyarakat kecamatan Medan Deli. 

Dalam keterangannya Danlantamal I menjelaskan, Kegiatan hari ini adalah Serbuan Vaksinasi TNI AL Kepada Masyarakat Maritim dalam hal ini Lantamal I sesuai dengan arahan Bapak Presiden Republik Indonesia kepada  Panglima TNI untuk melaksanakan vaksinasi satu hari 1 juta dosis bagi seluruh rakyat Indonesia.

"TNI Angkatan Laut bagian dari Tentara Nasional Indonesia yang mana sesuai dengan perintah Bapak Kasal untuk menggelar Serbuan Vaksinasi kepada keluarga masyarakat maritim dan keluarga besar TNI AL yang tinggal berada dikomplek-komplek perumahan Angkatan Laut," jelas Danlantamal.  

"Mari seluruh masyarakat Sumatera Utara khususnya kota Medan supaya mendatangi tempat-tempat yang menyelenggarakan vaksinasi yang diadakan oleh TNI, Polri, Pemerintah Sumatera Utara maupun Kota Medan supaya hadir untuk  divaksin agar mempercepat selesainya wabah Covid -19 sehingga dapat normal kembali dalam kegiatan sehari-hari," ajaknya.  

Diakhiri keterangan yang diberikan oleh Danlantamal I bahwasannya vaksin yang diterima oleh Lantamal I dari Dinas Kesehatan Kota Medan sebanyak 1.280 dosis dan Dinas Provinsi Sumut 3.000 dosis.

Masyarakat yang hadir sangat antusias untuk bisa mendapatkan vaksinasi secara gratis, Lantamal I sebagai penyelenggara menyediakan dosis vaksin yang diharapkan bisa tercapai sasaran kepada masyarakat yang hadir pada hari ini dilokasi Komplek TNI AL Ikan Hiu Titipapan.

Adapun tenaga kesehatan dan vaksinator dari RSAL Komangmakes, Dinas Kesehatan Lantamal I dan juga kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Medan dengan mengutus dari RS. Delima, RS. Wulan Windi, RS. Martha Friska, Puskesmas Titipapan.  

Sampai dengan penutupan pelaksanaan Serbuan Vaksin TNI AL - Lantamal I untuk masyarakat maritim di Komplek TNI AL Ikan Hiu Titipapan Kecamatan Medan Deli berhasil divaksin sejumlah 1.450 orang dengan menggunakan vaksin sinovac.

Hadir juga untuk mensukseskan kegiatan vaksinasi massal dalam Serbuan Vaksin TNI AL untuk masyarakat maritim Para pejabat utama dan Kasatker Lantamal I serta pendukung dari Yonmarhanlan I,  Pomal dan Babinpotmar Lantamal I untuk mengatur, menertibkan dan memandu masyarakat yang akan masuk ke area vaksinasi dengan selalu menghimbau tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, tetap menggunakan masker, menjaga jarak tidak berkerumun karena panitia sudah menyediakan tempat ditenda-tenda untuk menunggu antrian dan apabila memasuki area untuk vaksinasi terlebih dahulu mencuci tangan. (PS/SAMSUL) 




Komentar Anda

Terkini: