FGD Mahasiswa Univa, Polres Labuhanbatu : Tidak Ada Unras, Patuhi Prokes Dan P4GN

/ Sabtu, 10 Juli 2021 / 18.00.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - LABUHANBATU - Sebanyak 120 Orang Mahasiswa AL-Wasliyah Kelas eksekutif mengikuti focus Group Discussion (FGD) bertempat di aula Universitas AL-Waliyah Kabupaten Labuhanbatu Jl Adam Malik Lingkar By Pass dengan menerapkan protokol kesehatan.

Tampil sebagai pemateri yaitu Pj Bupati Labuhanbatu Muliadi Simatupang SPI MSi dan Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan SIK MH diwakilkan Kasat Narkoba AKP Martualesi Sitepu SH MH.

Adapun kegiatan FGD ini dihadiri Rektor UNIVA Basyarul Uliya SH MM dan Para Dosen UNIVA yang dilakukan dengan tujuan meningkatkan kesadaran bela negara oleh masyarakat dan mahasiswa di masa pandemi virus Corona covid 19.

Pada FGD tersebut, Pj Bupati Labuhanbatu Milyadi Simatupang menyampaikan, bahwa bersama Forkopimda Labuhanbatu Yaitu jajaran Polres Labuhanbatu dan Jajaran Kodim 0209/LB telah menutup tempat tempat hiburan malam yang tidak mempunyai izin. 

"Forkopimda membentuk tim gabungan. Semalam, Forkopimda melakukan sidak ke tempat hiburan malam. Tim gabungan melaksanakan sosialisasi tentang kepatuhan protokol kesehatan. Bagi tempat hiburan malam tidak memiliki izin, kita beri tindakan tegas, yakni menutupnya,"ujar Mulyadi.

Hal ini mungkin tidak merasa nyaman, lanjut Mulyadi, tetapi ini harus dilakukan untuk mendukung PPKM dan meningkatkan kesadaran para pengusaha agar ke depan untuk bisa mengurus izin operasi usahanya. 

Peran aktif para Mahasiswa dalam penerapan protokol kesehatan sangatlah penting dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan pembemtukan kluster baru.

 "Ayo, adik - adik Mahasiswa agar bersama - sama mematuhi anjuran Pemerintah. Dukung program Pemerintah dalam memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19. Tidak ada Unras, mari berperan aktif,"ujar AKP Martualesi.

AKP Martualesi juga menyampaikan, Polres Labuhanbatu telah membuka gerai vaksi. Bagi Mahasiswa yang belum di vaksin, dapat datang langsung ke gerai vaksin yang telah disediakan.

Dikesempatan itu juga, AKP Martualesi mengingatkan kepada para Mahasiswa, agar menjauhi bahaya narkotika. Sebab, ketika telah terjun kedunianya, tidak akan dapat keluar lagi, alias mendapat hukuman sesuai dengan ketentuan UU yang berlaku. 

"Mari bersama sama kita berperan aktif dalam pemberantasan narkoba. Pelaku penyalahgunaan narkoba tidak melihat jenis kelamin, umur, status sosial kaya atau miskin. Semoga pengetahuan kita bertambah akan bahaya penyalahgunaan narkoba. Dukung P4GN untuk keselamatan keluarga, jiran tetangga dan teman atau sahabat kita,"terang AKP Martualesi.

Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab dari Mahasiswa dan dosen kepada pemateri (PS/Ricky)

Komentar Anda

Terkini: