GAMKI Tanjungbalai Gencarkan Penyemprotan Disinfektan Rumah Warga

/ Rabu, 28 Juli 2021 / 14.19.00 WIB

 


Tim Tanggap Covid-19 GAMKI ketika diabadikan sesudah melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga Isoman di Perumnas BTN Sijambi dan di gereja HKBP Kota Tanjungbalai (POSKOTA/SAUFI)

POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNGBALAI

Meningkatnya jumlah penyebaran kasus Covid-19 di kota Tanjungbalai membuat  Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Tanjungbalai meningkatkan kewaspadaan dengan aksi terjun langsung ke lapangan. Salah satunya dengan melakukan penyemprotan disinfektan secara masif di wilayah pemukiman warga. 


Hal tersebut dilakukan berdasarkan permintaan warga setempat, karena terus melonjaknya kasus Covid-19 di Kota Tanjungbalai. GAMKI Kota  berkeliling ke rumah warga untuk menyemprotkan disinfektan.


Penyemprotan disinfektan sebagai salah satu upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Tanjungbalai. Rabu, (28/7/21) di Komplek Perumnas BTN Sijambi, Kecamatan Datuk Bandar Kota Tanjungbalai.


Ketua Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Tanjungbalai, Rinto Sihombing SH bersama pengurus GAMKI  menyampaikan bahwa selain ke rumah Isoman, penyemprotan juga dilakukan ke rumah penduduk di sekitarnya, serta di gereja tempat warga Isoman beribadah atas permintaan penduduk dan pihak gereja yang bersangkutan. 

"Penyemprotan disinfektan hari ini kita lakukan menyahuti permintaan dari pihak yang terkonfirmasi Covid-19 dan saat ini melakukan isolasi mandiri,"sebut Rinto Sihombing.

Usai penyemprotan senada juga diutara koordinator Tim Tanggap Covid-19 dari GAMKI (Bidang Aksi),Paniel TP Lumbontoruan Sth MM mengatakan gereja gereja yang ada disekitarnya juga turut kami semprot,tujuannya mencegah penyebaran Covid-19 sehingga memberikan rasa nyaman bagi masyarakat di lingkungannya.Kata Paniel.


Disebutkan Paniel, tim tanggap Covid-19 GAMKI dibentuk sejak pandemi melanda Indonesia dan siap menyahuti permintaan warga dalam melaksanakan upaya pengendalian penyebaran Covid-19 di daerah itu. Selain penyemprotan disinfektan, pihaknya juga aktif dalam mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan (Prokes) ke masyarakat melalui gereja yang ada di Tanjungbalai.


"GAMKI sebagai pemuda Kristen, siap melaksanakan pelayanan sosial ke masyarakat serta melibatkan diri dalam mendukung pemerintah untuk percepatan pengendalian penyebaran Covid-19 di Tanjungbalai ini. Mari kita doakan dan dukung agar wabah pandemi Covid-19 segera teratasi dan berakhir, "disampaikan  Paniel kepada wartawan.

Sementara itu,Erikson Hutagalung, salah seorang warga Perumnas BTN Sijambi, menyampaikan terimakasih kepada GAMKI karena telah menyahuti permintaan penyemprotan disinfektan ke rumah yang sedang Isoman serta ke pemukiman penduduk di daerah tersebut. 


"Kita apresiasi pemuda GAMKI karena langsung respon terhadap permintaan kami dalam melakukan aksi pengendalian penyebaran Covid-19. Maju terus GAMKI dan semakin berbuat baik kepada masyarakat di Tanjungbalai, "ujar Erikson.

"Kami meminta GAMKI melakukan penyemprotan disinfektan ini untuk mencegah penyebaran Covid-19. Karena baru baru ini beberapa jemaat gereja ada terkonfirmasi Covid-19 dan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri, "kata Diak. Ritawati Manik SPd, pengurus gereja HKBP Kota Tanjungbalai ketika ditemui di lokasi penyemprotan. 

Informasi dihimpun,kasus Covid-19 di Tanjungbalai terus meningkat, tercatat hingga hari ini, Selasa (27/7/21), akumulasi kasus terkonfirmasi Covid-19 di Tanjungbalai tembus mencapai 305 orang, dengan rincian, yang dinyatakan sembuh 259 orang, isolasi mandiri 31 orang, Opname 2 orang dan meninggal dunia 13 orang.


Data kasus tersebut diperoleh dari website Pemko Tanjungbalai: Tanjungbalaikota.go.id, terkait data pemantauan Covid-19 di Tanjungbalai tertanggal 27 Juli 2021.

Dari data itu juga tercatat bahwa, sebanyak 63 orang dinyatakan reaktif berdasarkan rapid antigen positif, yang tersebar di 6 kecamatan di Tanjungbalai. Saat ini, seluruhnya sedang menjalani isolasi mandiri.

(PS/SAUFI)





Komentar Anda

Terkini: