Tingkat Kreativitas Anak Surabaya, RW III Dukuh Kupang Buka Tama Baca Surga Dongeng

/ Senin, 30 Agustus 2021 / 15.48.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM-SURABAYA-Masa PPKM jilid 3 Jawa - Bali membuat anak-anak di Surabaya masih menerapkan pembelajaran melalui daring karena masih menunggu giliran untuk vaksin. Sehingga mereka belum adanya aktivitas yang membuat mereka dalam berkreativitas. 

Dalam permasalahan ini seluruh pengurus di Rukun Warga (RW)  III Dukuh Kupang membuka wadah bagi mereka untuk berkreativitas, Sabtu (28/8/2021). 

Di bukanya Taman Baca Surga Dongeng di RW III Dukuh Kupang adalah wadah di mana anak-anak bisa melakukan aktivitas dengan mendengarkan dongeng, sharring dongeng, belajar dongeng, membuat kreativitas media dongeng, menulis cerita dongeng, hingga membuat video atau dokumentasi dongeng.

Drs. H. Reno Soehardjo mengungkapkan, didirikannya taman baca surga dongeng RW III Dukuh Kupang anak-anak mempunyai kreativitas dan bisa berinovasi dalam berkarya seni untuk bisa mempunyai jiwa pribadi yang mandiri, tangguh dan bertanggung jawab. 

“Memang anak-anak sekarang masa masih melakukan aktivitas apapun di rumah karena belum aktifnya aktivitas tatap muka di sekolah sehingga anak butuh suatu keceriaan dan kegembiraan karena pada saat sekarang ini musuh terberat mereka adalah bagaimana cara melawan gadget di masa pandemi," jelas Reno. 

Dikatakannya, sekarang anak-anak pembelajaran lewat daring sehingga kebanyakan anak-anak menyalahgunakannya dengan bermain game serta aplikasi-aplikasi yang menarik buat anak-anak di gadgetnya. 

“Dengan hal seperti ini anak-anak kurang kreatif, berkembang dan kurangnya mempunyai wawasan yang luas karena dalam pikirannya sudah di pengaruhi adanya aplikasi yang menari di gadgetnya,” ujarnya. 

Taman baca surga dongeng, difasilitasi  pengurus RW  untuk masyarakat yang hendak ingin belajar dan berkreatifitas di taman baca. Di taman baca surga Dongeng sendiri kami pengurus juga memberikan fasilitas itu semua untuk warga termasuk tenaga pengajar di dalam kelas pembelajaran di taman baca surga dongeng salah satunya pendongeng nasional Kak Harris. 

Kak Harris yang mempunyai nama lengkap Harris Rizki sendiri merupakan tentor yang mengajar kepada masyarakat tentang tektik, menerapkan dan memainkan dalam mendongeng. 

Masyarakat yang hendak belajar di taman surga dongeng sangat variatif mulai dari anak-anak paud hingga orang dewasa yang ingin belajar yang ada di taman baca surga dongeng. Bunda Nur salah satu peserta yang paling dewasa mengungkapkan sangat senang bisa belajar ilmu dongeng langsung dari pakar dongeng yang sudah ternama sehingga ini adalah suatu bekal kami bisa menularkan ilmunya ke anak-anak hingga cucunya kelak. 

Kak Harris mengaku, sangat bangga dan senang bisa membantu warga sekitar di masa pandemi ini dengan menularkan ilmu yang di dapatnya supaya nantinya dunia dongeng tetap eksis di kemudian hari. (PS/REL)

Komentar Anda

Terkini: