Tangkap Segera Kepala Kantor Distrik Navigasi Sibolga atas Dugaan Korupsi

/ Senin, 25 April 2022 / 02.51.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM -Tangerang Selatan- Pengurus Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Sumatera Utara (Kampus Jakarta) yang tergabung dari perguruan tinggi negeri maupun swasta di DKI Jakarta dan sekitarnya melalukan aksi unjuk rasa di depan gedung KPK meminta agar segera memanggil dan memeriksa Kepala Kantor Distrik Navigasi Sibolga.

"Kami menduga adanya indikasi korupsi dan mark up dalam kegiatan Rehabilitasi Bangunan Oprasional Golongan II di Sarudik Tahun 2021 Sebesar Rp.3.342.400.000,00," ujar Saprido Pasaribu Ketua Umum Kampus Jakarta kepada awak media,

Pengurus Kampus Jakarta juga menduga adanya kerugian negara dari kegiatan Pembangunan Pagar Keliling Kontruksi Beton di 5 lokasi kabupaten di Sumatera Utara dan Aceh Singkil sebesar Rp.2.388.650.000,00 yang bersumber dari APBN.

Ketua Umum Sapri Pasaribu juga menjelaskan kita sudah menyurati Menteri Perhubungan Republik Indonesia pada tanggal 14 maret dan 7 April lalu. Kita meminta kepada Bapak Menteri Budi Karya Sumadi untuk mengevaluasi dan Mencopot Kepala Disnav Sibolga. Sebagaimana diketahui instansi tersebut dibawah naungan Kemenhub, maka kami meminta kepada pihak penegak hukum untuk menuntaskan kasus ini.

"Kami akan mengawal kasus ini sampai tuntas. Kita ingin oknum-oknum yang terlibat dapat terungkap dan diberikan hukuman sesuai dengan aturan hukum di Indonesia," tutup Sapri Pasaribu

(Arief) 

Komentar Anda

Terkini: