Bupati Karo Resmi Tutup Pesta Bungga Dan Buah.

/ Minggu, 03 Juli 2022 / 18.11.00 WIB

 





POSKOTASUMATERA.COM. KARO - Event Pesta Bunga dan buah Tahun 2022 setelah digelar selama tiga hari mulai dari tanggal 1-Juli-2022 dan resmi ditutup Bupati Karo Cory Sebayang pada Minggu (03/6).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Karo Cory Sebayang dalam sambutannya Menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang ikut ambil bagian dalam acara ini,disampaikannya penyelenggaraan Festival Bunga dan Buah ini merupakan salah satu upaya Pemkab Karo untuk meningkatkan kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara"

Disamping dari itu, mengenalkan kembali potensi Kabupaten Karo yang sejak dulu adalah penghasil bunga, buah dan sayuran terbesar di Sumut.

“Festival kali ini diisi dengan berbagai kegiatan lomba,selain itu turut dimeriahkan dengan kehadiran peserta dari Paluta,Sibolga dan Medan,tentu ini sangat kita apresiasi, semoga kedepannya akan diikuti juga oleh daerah-daerah lain di Indonesia,” harap Cory"

Lebih lanjut disampaikanya kita memilih warna Oren dalam simbol  Pesta Bunga dan Buah ini pesta pada Tahun 2022 ini , karena penghasilan kita adalah jeruk dan wortel , dimana wortel Kabupaten Karo yang setiap hari di kirim ke luar kota sebanyak 150 ton perharinya, begitu pun dengan buah jagung dimana kenaikan panen jagung pada tahun ini sangat signifikan dan bahkan 800.000 ton pertahunnya  , jadi dari situlah kita ambil warna icon pada kegiatan pesta Bunga dan Buah pada tahun 2022 ini .

Bupati Karo Cory Sebayang juga  menambahkan, "Mari kita sama - sama memerangi penyakit masyarakat seperti narkoba dan judi,mari kita ingatkan sanak saudara kita supaya menjauhi narkoba dan judi katanya serta penyakit masyarakat" Pungkasnya 

Acara penutupan Pesta Bunga dan Buah turut dihadiri Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting,anggota DPRD Karo Rapi Ginting  , Wakapolres Kompol Aron Siahaan SH, Ketua Panitia Mulianta Tarigan  , Kadis Pariwisata Kabupaten Karo Munarta Ginting, Danramil 03/BT Lettu Arm S Sinulingga dan para undangan lainnya.

Sementara itu amatan wartawan Kliksumut.com dilapangan Event tahunan Pesta Bunga dan Buah kali ini terlihat lebih meriah dimana dari awal perhelatan Pesta Bunga dan Buah ribuan masyarakat Karo dan wisatawan tumpah ruah untuk menyaksikan penyelenggaraan event besar tahun tersebut,dimana selama masa Pendemi Covid-19 kegiatan ini sama sekali ditiadakan.

Pesta Bunga dan  Buah kali ini tampak terlihat jelas lebih meriah,seperti di  dijantung kota Berastagi penuh dan sesak dipadati oleh pengunjung dan wisatawan,hiruk pikuk pengunjung jelas tergambar sehingga membuat kemacetan yang berkepanjangan semakin menjadi,juga personil Kepolisian Polres Tanah harus extra keras melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas untuk mengatur lalu lintas 
( PS/ SHELLA/ NICO GTG) 
Komentar Anda

Terkini: