Akhirul Pane MA Terpilih Kembali Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran ( MGMP) Pendidikan Agama Islam Kab. Tapsel

/ Sabtu, 02 September 2023 / 17.39.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-H.Akhirul Pane MA Terpilih Kembali Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran ( MGMP) Pendidikan Agama Islam  Kabupaten Tapanuli Selatan  priode 2023 - 2026 pada pelaksanaan MGMP yang bertempat di aula SMA Negeri 1 Angkola Selatan yang dihadiri 20 orang dari 23 anggota MGMP yang tergabung pada MGMP PAI SMA Negeri se Tapanuli Selatan  Sabtu (2/9-2023).

Agenda MGMP yang pertama pemilihan pengurus karena sudah berakhir periode 2020-2023. Alhamdulillah berjalan dengan baik dan Secara aklamasi menetapkan Ketua Akhirul Pane, MA (SMA Negeri 1 Sipirok) Sekretaris Mhd Ali Siregar,S.Ag (SMA Negeri 1 Angkola Selatan)dan Bendahara Nismalawati Ritonga,S.Ag(SMA Negeri 2 plus Sipirok).

Demikian disampaikan Ketua MGMP terpilih H. Akhirul Pane MA  kepada awak media online kepada wartawan Sabtu (2/9-2023).

Semoga MGMP ini bermanfaat untuk kita," ucap H. Akhirul Pane ketua Terpilih MGMP Kab. Tapsel yang juga ketua DMI Tapsel. 


Ketua terpilih MGMP Tapsel H. Akhirul Pane MA dalam sambutannya antara lain menyampaikan dalam musyawarah guru itu selanjutnya membahas tentang program berikutnya yakni tetap melanjutkan pertemuan MGMP berikutnya yang dilaksanakan satu kali dalam triwulan, yang akan datang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Angkola Barat, pungkasnya. 


Menurut Ustadz H. Akhirul Pane, MA juga menyampaikan bahwa tidak hanya kegiatan peningkatan kinerja secara akademi, akan tetapi peningkatan sosial diantara anggota.

Lebih lanjut disampaikannya, " beberapa waktu yang lalu ada mertua, ayah dan suami anggota yang meninggal dunia, sesuai kesepakatan ada pemberian santunan dari MGMP ini.

Saya mengucapkan alhamdulilah, MGMP ini berjalan dengan lancar. Terima kasih atas doa dan dukungan teman-teman semua sehingga saya terpilih kembali menjadi ketua MGMP PAI Kab. Tapsel. Semoga saya bisa amanah dalam mengemban tugas, dan berkah untuk kemajuan MGMP Kabupaten  Selatan," kata Akhirul Pane. 

Harapannya semua bisa saling berkerja sama, tetap kompak, dan bersinergi untuk meraih yang terbaik bagi MGMP PAI SMA  Kabupaten Tapanuli Selatan” ujar Wakasek Bidang Humas SMAN 1 Sipirok.

“Semoga ini menjadi ladang amal kita, kalau soal materi bukan tempatnya di MGMP, saya ingin MGMP sebagai ladang amal ibadah melalui program kerja yang bermanfaat bagi Guru PAI dan peserta didik,” ujarnya.

“Mohon bantuan dan kerja samanya, ayo kita maju bersama, hebat semua, karena MGMP milik bersama, bukan milik saya, tapi milik bersama” ajak Akhirul Pane.

Acara dibuka  Kasek SMA Negeri 1 Angkola Selatan yang diwakili Wakil Bidang Kesiswaan SMA Negeri 1 Angkola Selatan  Armansyah Harahap,S.Pd antara lain menyampaikan terima kasih atas MGMP PAI dilaksanakan di sekolah kita ini, dan saya juga MGMP Ekonomi ini pantas dicontoh MGMP mapel yang lain," bebernya.(PS/BERMAWI)



Komentar Anda

Terkini: