Kemarau Panjang Di Cirebon Membawa Berkah Para Nelayan.

/ Kamis, 26 Oktober 2023 / 06.19.00 WIB


 POSKOTASUMATERA.COM|CIREBON - Tahun ini, para Nelayan ikan Asin di Kec.Gunung Jati , Kab.Cirebon kembali merasakan peningkatan produksi .Berkah kemarau panjang.


Di Desa Mertasinga , Kec.Gunung Jati terlihat  aktivitas para Nelayan yang tengah menjemur ikan Asin hasil tangkapanya dari laut jawa.


Para nelayan ini yang sebagian besar perempuan melakukan aktivitasnya menjemur ikan hasil tangkapanya secara tradisional yakni,menjemur langsung di bawah terik panas matahari .Namun ikan asin tersebut sebelumnya di bersihkan lalu melakukan penggaraman.


Yanti (48) salah satu nelayan di Desa tersebut mengatakan, selama kemarau panjang ini ia bersama nelayan lainya mampu memproduksi ikan asin sebanyak dua ton setiap hari.


"Apalagi cuaca saat ini sangat menunjang dan tidak mengalami gelombang besar sehingga banyak nelayan yang terus mencari ikan", ungkap Yanti pada awak media. Senin(23/10)


Dua jenis ikan asin yang menjadi andalan para nelayan di Desa Mertasinga adalah ikan asin maku dua dan ikan asin teri. Ikan asin maku dua di jual seharga Rp.30 ribu perkilo sedangkan ikan asin teri Rp.20 ribu perkilo.


Sebagian besar di pasarkan di sejumlah pasar  tradisional wilayah Cirebon, para pedagang langsung datang ke lokasi untuk mengambil ikan asin tersebut.


Sedangkan omzet rata - rata yang di peroleh bisa mencapai Rp.50 juta per hari .

( PS/ MUDIRI ).


Komentar Anda

Terkini: