Panwascam Angkola Muaratais Gelar Bimtek Panwas TPS

/ Kamis, 03 Desember 2020 / 19.40.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL- Panitia Pengawas (Panwas) Kecamatan Angkola Muaratais  menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan , 9 Desember 2020, di pusatkan di Aula Kantor Camat Kecamatan Angkola Muaratais, , Kamis (3/12/2020).


Ketua Panwascam Angkola Muararais Supriadi mengatakan, bahwa Bimtek bertujuan memberikan materi pemahaman mendasar terhadap PTPS seputar tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) nantinya di TPS.

Sebanyak 31 orang Panwas TPS mengikuti acara bimtek yang dilaksanakan Panwascam Angkola Muaratais. 

“ Tugas PTPS melakukan pengawasan dari pembagian surat suara, pemungutan suara hingga pelaksanaan penghitungan suara dan hasil penghitungan suara dari TPS ke PPS,” ujarnya

Untuk itu, kata Supriadi, pelaksanaan Bintek yang hanya dilaksanakan satu hari ini, harus benar-benar dapat dipahami dan dimengerti, sehingga nantinya Pengawas TPS tidak canggung atau kaku dalam melakukan tugas pengawasan, terutama bila ditemukan salah satu dugaan pelanggaran yang menimbulkan keberatan terhadap petugas yang berwenang.



“ Ketika terjadi keberatan atas pelanggaran tersebut pugas Pengawasan TPS, harus menuangkan hasil temuan itu untuk diteruskan laporkannya ke Pengawascam ” ujar Supriadi. 

Selanjutnya, Komisioner Panwascam Angkola Muaratais Amrul Siagian, Ikhwan Al Ansari Daulay
secara bergantian juga memberikan pemaparan-pemaparan materi teknis pengawasan kepada PTPS dan kemudian dilanjutkan dengan simulasi pengawasan pemungutan suara di TPS.(PS/BERMAWI)



 



Komentar Anda

Terkini: