POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Wakil Wali Kota Medan, H. Zakiyuddin Harahap, menghadiri upacara pelantikan Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2026–2031 yang berlangsung khidmat dan penuh makna di Auditorium Universitas Sumatera Utara, Rabu (28/1/2026).
Dalam kesempatan tersebut, Zakiyuddin Harahap menyampaikan ucapan selamat sekaligus apresiasi atas terpilihnya kembali Prof. Dr. Muryanto Amin sebagai Rektor USU untuk periode kedua. Ia menilai kepemimpinan Muryanto telah membawa kemajuan signifikan bagi salah satu perguruan tinggi terbesar dan paling bergengsi di Sumatera.
“Semoga amanah besar ini dapat dijalankan dengan penuh integritas, kebijaksanaan, dan dedikasi tinggi, serta mampu membawa Universitas Sumatera Utara semakin maju sebagai pusat pendidikan unggulan, riset inovatif, dan pengabdian kepada masyarakat,” ujar Zakiyuddin.
Lebih lanjut, Wakil Wali Kota Medan itu menekankan pentingnya peran USU dalam mencetak generasi muda yang unggul, berkarakter, serta memiliki daya saing di tingkat nasional maupun global. Ia berharap kepemimpinan Prof. Muryanto Amin mampu mendorong lahirnya sumber daya manusia berkualitas, khususnya bagi pemuda-pemudi Kota Medan, agar terus berprestasi, berinovasi, dan berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah dan bangsa.
“USU memiliki peran strategis dalam membentuk masa depan Sumatera Utara. Kami berharap USU terus menjadi motor penggerak lahirnya generasi cerdas, kreatif, dan berjiwa kepemimpinan,” tambahnya.
Pelantikan Rektor USU secara resmi dilakukan oleh Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) USU, Jenderal Polisi (Purn) Agus Andrianto, yang turut memberikan pesan penting terkait arah pengembangan universitas ke depan.
Dalam pidato perdananya setelah dilantik, Prof. Dr. Muryanto Amin menegaskan komitmennya untuk membawa Universitas Sumatera Utara menuju pencapaian bertaraf internasional, sekaligus memperkuat posisi USU sebagai institusi pendidikan unggulan di Indonesia.
“Tekad untuk menjadikan USU sebagai universitas berkelas dunia bukanlah pekerjaan ringan. Namun fondasi menuju ke arah tersebut telah saya bangun sejak periode pertama kepemimpinan,” ungkap Muryanto.
Meski berorientasi pada pencapaian global, Muryanto menegaskan bahwa USU tetap akan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya lokal dan identitas bangsa Indonesia, sehingga kemajuan akademik tetap sejalan dengan karakter dan kearifan lokal.
Ia juga menyampaikan komitmennya untuk memperkuat kualitas pendidikan, mendorong riset berdaya guna, memperluas kerja sama internasional, serta memastikan USU menjadi kampus yang inklusif, inovatif, dan berkontribusi nyata bagi pembangunan masyarakat.
Upacara pelantikan tersebut turut dihadiri jajaran pimpinan universitas, tokoh pendidikan, pejabat pemerintah daerah, serta civitas akademika USU, menandai babak baru kepemimpinan kampus kebanggaan masyarakat Sumatera Utara.
(PS/M.FAUZI)

