Pemkab Labuhanbatu Peringati HAN Tahun 2018, Gelar Kesepakatan PATBM

/ Rabu, 10 Oktober 2018 / 12.56.00 WIB
Pertunjukan Tarian Yang Dibawakan Oleh Anak TK/PAUD Disumbang Jajaran Forkopimda Labuhanbatu. POSKOTA/R1 - AJI

POSKOTASUMATERA.COM - RANTAUPRAPAT - Dalam rangka membangun Karakter Anak dan memenuhi Kebutuhan, serta Hak Anak sebagai Generasi Muda Pewaris Bangsa, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu melalui Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan Anak (PP&PA) Kabupaten Labuhanbatu laksanakan Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tingkat Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2018, bertempat di Lapangan Ika Bina Rantauprapat, Rabu (10/9/2018).

Pelaksanaan HAN ini mengambil Thema : "Anak Indonesia Anak Jenius", dimana diharapkan ke depan Anak Labuhanbatu harus dapat menjadi Anak yang Jenius, Cerdas dan Gesit. Karena, kalau bukan Anak siapa lagi yang menjadi pengganti Pemimpin, khususnya di Kabupaten Labuhanbatu.

Ketua Panitia Sangkot Ritonga dalam laporannya mengatakan, bahwa Peringatan HAN belum menjadi tradisi dibanding hari besar lainnya, sehingga perlu dilaksanakan pelaksanaan yang dapat mengembangkan dan mengapresikan diri, sehingga dapat berpartisipasi secara wajar.

Diharapkannya, dengan acara ini kiranya dapat menggugah dan meningkatkan kepedulian setiap unsur masyarakat akan pentingnya peran dan kerjasama yang baik dari seluruh Elemen Masyarakat dalam memberikan Perlindungan Anak hingga ke Tingkat Desa.

Menurutnya, kepedulian dan peran aktif individu dalam menciptakan lingkungan yang berkualitas serta menyajikan informasi tentang pertumbuhan Karakter Anak yang positif dalam setiap langkah Pengasuhan Anak.

Mewakili Kadis PP & PA Propinsi Sumut Drs Hj Marhamah MSi dalam sambutannya, meminta semua . masyarakat agar lebih memperhatikan Suara Anak. 

Dikatakannya, hingga saat ini, Forum Anak yang baru berkembang belum terlihat Kiprahnya di Musrembang Propinsi. Diharapkan kelak, Forum Anak dapat menjadi Pelopor dan Pelapor Kepentingan dan Permasalahan Anak.

Menurutnya, Anak sebagai Generasi Muda Pewaris Bangsa, berarti segenap Unsur harus membangun dan mensejahterakan Anak seperti memberikan Bekal, Iman, Kesegaran, Pendidikan dan Kebutuhan Anak secara umum, agar menjadi Manusia yang berbudi luhur, cerdas bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. 

Untuk itu, tambahnya, sangat diperlukan Pemenuhan Hak Anak baik dalam bentuk Regulasi maupun Implementasi seperti Wajib Belajar 12 Tahun yang juga harus didukung melalui Pendidikan Inklusif. Sehingga, Anak - Anak berkebutuhan dapat menikmati Wajib Belajar 12 Tahun. 

Selain itu, katanya, Ketahanan dan Kesehatan anak juga harus ditingkatkan, sehingga orang tua dapat membentuk Karakter Anak dapat berjalan sesuai yang diharapkan. Demikian pula Rekonstruksi Sosisal Masyarakat perlu dilakukan, sehingga dapat menghindari segala bentuk kekerasan dan kriminalisasi terhada Anak yang dilakukan oleh orang dewasa. Yang pada akhirnya bertujuan, dapat menekan Kekerasan terhadap anak dan meniadakannya.

Ketua KEWADI Labuhanbatu Oktavianus SH Saat Menandatangani Kesepakatan Pembentukan PATBM Disusul Plt Bupati Labuhanbatu, Unsur Forkopimda Labuhanbatu, para Camat, Beserta OPD Terkait. POSKOTA/R1 - AJI

Plt Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT dalam sambutannya mengatakan, bahwa untuk membentuk Karakter Anak Genius, di mulai dari dalam kandungan hingga Usia 18 tahun. 

Menurut Andi Suhaimi, Banyak Indikator yang harus dipenuhi untuk memenuhi Hak Anak dan Perlindungan Anak, selain Keluarga, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu juga turut membangun Perlindungan Anak, khususnya di Kabupaten Labuhanbatu.

Andi Suhaimi juga mengatakan, Pemkab Labuhanbatu peduli terhadap Pemenuhan Hak Anak dan hal itu telah dibuktikan dengan berhasilnya Kabupaten Labuhanbatu meraih 3 Penghargaan yakni Penghargaan sebagai Kabupaten Labuhanbatu Menuju Layak Anak, Sekolah Ramah Anak dan Pendidikan Ramah Anak.

Ia juga mengatakan, melalui Peringatan HAN Tahun 2018, akan diselenggarakan Penandatangaanan Kesepakatan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM), 
Mengajak seluruh masyarakat untuk mewujudkan anak anak Labuhanbatu yang Genius.

Perwakilan Anak Labuhanbatu Wahyu Romadan dalam sambutannya mengucapkan, terima kasih kepada Plt Bupati Labuhanbatu atas terlaksananya Peringatan HAN Tingkat Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2018. 

Dalam kesempatan itu, Ia mengharapkan, Perbaikan Fasilitas Permainan Anak di Bina Raga agar dapat lebih baik lagi. Selain itu juga, Ia meminta agar Iklan Rokok dihapuskan di Labuhanbatu, karena tidak sesuai untuk Kesehatan Anak.

Dimintanya lagi, Perbaikan dan Peningkatan Sarana dan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Labuhanbatu. Serta di berikan Zona Penyeberangan di Sekolah - Sekolah yang ada di Pusat Kota Labuhanbatu dan Menghadirkan Sekolah untuk Anak yang berkebutuhan, serta mengajak seluruh elemen memperjuangkan Hak Anak di Labuhanbatu. 

Peringatan HAN ini dihadiri 1.200 Anak yang terdiri dari 900 anak Paud dan TK hingga SLTA, Forkopimda beserta jajarannya, Sekdakab Labuhanbatu H Ahmad Mufli SH MM, para Kepala OPD, Camat SE Kabupaten Labuhanbatu, Tokoh Masyarakat, Alim Ulama, LPA Labuhanbatu dan Unsur Masyarakat, Pers dan LSM.

Acara dirangkai dengan berbagai Pertunjukan Tarian Anak yang dibawa Anak - Anak TK hingga SMA dan diwarnai dengan Pemberian Hadiah dari PLT Bupati Labuhanbatu beserta Istri, serta Penandatanganan Kesepakatan Pembentukan PATBM. (PS/R1 - AJI)

Plt Bupati Labuhanbatu Saat Memberikan Bantuan Pribadi Ke Dalam Tepak Yang Dibawakan Penari Anak - Anak PAUD. POSKOTA/OKTA - R1 - AJI

Dari Unsur LPA Labuhanbatu M Azhar Harahap Saat Menandatangani Kesepakatan PATBM. POSKOTA/R1 - AJI
Komentar Anda

Terkini: