Kapolsekta Labuhan Membagi-bagikan Rompi Safety Road kepada Petugas Penyeberang Jalan

/ Sabtu, 19 Januari 2019 / 10.39.00 WIB

POSKOTASUMATERA. COM-MEDAN LABUHAN-kapolsek Medan Labuhan Kompol rosyid Hartanto SH SIK MH mengingatkan bagi pengendara roda dua maupun roda empat
selalu berhati-hati mengendarai kendaraannya.

"Jangan sampai kecerobohan anda merugikan diri anda sendiri dan orang lain. Salah-salah karena kecerobohan kita pak Polisi dan petugas pengatur jalannya bisa-bisa jadi korban," katanya, Jumat (18/1/2019) saat penyerahan rompi safety road pada petugas penyeberang jalan.

Bersama Wakapolsek AKP Ponijo SIP, Kanit Binmas IPTU Sutrisno dan Bhabin Kamtibmas, para jajaran Kepolisian Sektor Medan Labuhan melaksanakan giat Jumat Berkah dengan membagikan Rompi Safety Road dan Makan siang untuk Petugas Pengatur Jalan dan Pengemudi Betor di Simpang Kantor, Simpang Titi Papan, Simpang Kota Bangun dan Simpang Pasar 5 Marelan, Jumat (18/01/2019) Sore.

Petugas Pengatur jalan merasa sangat senang dan terharu karena perhatian yang di berikan terlebih lagi seringkali mereka menjadi korban senggol atau serempet kendaraan/ pengguna jalan yang tidak awas, sehingga di harapkan dengan Rompi Safety Road ini dapat membantu penglihatan para pengguna jalan agar lebih awas.

Petugas pengatur jalan merupakan salah satu peran partisipasi masyarakat yang dapat diedukasi untuk membantu tugas Kepolisian khususnya mengatur lalu lintas dan memperlancar arus lalu lintas.

Kapolsek Medan Labuhan Kompol Rosyid Hartanto SH SIK MH menghimbau kepada para penyeberang jalan agar lebih berhati-hati dalam menjalankan tugasnya.

"Berhati-hatilah menyeberang kan orang, jangan terlalu terburu-buru, lihat kanan-kiri ya abang-abang sekalian, saya mengucapkan terima kasih atas perannya membantu petugas kepolisian agar jalan tidak macet, " ujar Kapolsek.

Lanjut Kapolsek, berhati- hatilah dalam berkendara demi keselamatan nyawa kita dan orang lain.

"Jangan terburu-buru dalam berkendara,Utamakan keselamatan berkendara,alon-alon asal kelakon," tutup Rosyid. (PS/RIADI)
Komentar Anda

Terkini: