Polsek Kualuh Hulu Amankan Colt Diesel Bawa Kayu Glondongan

/ Senin, 04 Februari 2019 / 10.33.00 WIB
Diamankan : Satu Unit Truk Colt Diesel BA 9599 PP Bermuatan Kayu Hutan Gelondongan Tanpa Dokumen, Beserta Supir TP (48) Saat Di Amankan Polsek Kualuh Hulu. PS/BJS

POSKOTASUMATERA.COM - AEK KANOPAN - Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu amankan seorang supir dan satu Unit Truk Colt Diesel bermuatan Kayu Gelondongan tanpa dokumen, Minggu, (3/2/2019) sekitar Pukul 13.00 WIB, saat melintas di Jalan Jendral Sudirman Aek Kanopan Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Penangkapan Kayu Hutan Illegal ini berawal dari informasi seorang Wartawan yang mencurigai Legalitas Kayu tersebut dan mengikutinya dari tempat pengambilannya di Wilayah Kecamatan Na IX – X Labuhanbatu Utara.

Saat melintas di Jalinsum depan Polsek Kualuh Hulu, truk tersebut dipaksa berhenti dan digiring masuk ke Mapolsek Kualuh Hulu. Truk beserta muatannya kini diamankan untuk diproses hukum.

Informasi diperoleh, Kayu tanpa Dokumen ini adalah milik SS, warga Desa Simonis Kecamatan Aek Natas. Disebut - sebut, SS telah melakukan kegiatan Illegal ini selama bertahun – tahun dan belum pernah tersentuh hukum.

Polisi mengamankan Sopir TP (48), warga Dusun III Simonis Kecamatan Aek Natas Kabupaten Labura dan Barang Bukti 1 Unit Truk Colt Diesel Nomor Polisi BA 9599 PP bermuatan Kayu Gelondongan (Kayu Hutan Bulat) tanpa Dokumen dengan berat sekitar 7 (Tujuh) Ton.

TP (48) sang Supir saat di interogasi, mengaku Kayu Gelondongan berjumlah 15 (Lima Belas) Batang tersebut hasil Hutan dari Desa Simonis Kecamatan Aek Natas Kabupaten Labura. Dan kayu tersebut akan di bawa menuju Ledong Timur Jalan Suka Ramai Kecamatan Aek Ledong Kabupaten Asahan. Namun, TP tidak bisa menunjukkan dokumen muatan Kayu yang dibawanya.

Kanit Reskrim Polsek Kualuh Hulu IPDA Gunawan Sinurat SH kepada wartawan membenarkan adanya Penangkapan Kayu tanpa dokumen tersebut, setelah mendapat informasi dari Masyarakat. Dan Kanitres langsung memimpin Penangkapan Truk Colt Diesel bermuatan Kayu tanpa Dokumen tersebut.

Kapolres AKBP Frido Situmorang, melalui Kapolsek Kualuh Hulu AKP Asmon Bufitra, membenarkan dan telah mengamanakannya untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Pantauan Awak Media ini, Truk Colt Diesel Nomor Polisi BA 9599 PP terlihat langsung di amankan dan di antar ke Mapolres Labuhan Batu di Rantau Prapat. (PS/BJS)
Komentar Anda

Terkini: