Peringatan HANI 2019 : Millennial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Indonesia Emas

/ Kamis, 27 Juni 2019 / 21.30.00 WIB
Foto Bersama Usai Acara HANI. POSKOTA/SAUFI

POSKOTASUMATERA.COM - TANJUNGBALAI - Badan Narkotika Nasional (BNNK)Tanjungbalai mengajak Masyarakat dengan kesadaran diri untuk melawan Narkoba, hal tersebut menjadi salah satu harapan BNNK dalam momentum Perayaan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) yang diperingati setiap Tanggal 26 Juli. 

Kegiatan Puncak HANI 2019 ini dipusatkan di Pendopo Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Rabu (26/6/2019). 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Walikota Tanjungbalai M Syahrial, Kepala BNN kota Tanjung Balai AKBP Edi Mashuri Nasution, Kapolres Tanjungbalai AKBP Irfan Rifai, Dandim 0208 Asahan Letkol Inf Sri Marantika Beruh, mewakili Ketua DPRD Kota Tanjung Balai Suhardi Dharma, Danden Pomal Kapten Laut (PM)  Marwansyah Damanik mewakili Danlanal Tanjungbalai Asahan, Danki Brimob Subden 3B, AKP Muktar Tadoli, Mewakil Kalapas Madong Gorat, Mewakili Kepala Beacukai, Mewakili Kajari Tanjungbalai Kasipidum Sutan Sinomba Parlaungan, para OPD, Guru, Tokoh Agama dan masyarakat, serta Pelajar dan Mahasiwa. 

Kepala BNNK Tanjungbalai AKBP Edi Mashuri Nasution dalam sambutannya mengatakan, bahwa Tanggal 26 Juli merupakan Puncak Perayaan HANI yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

"Kegiatan HANI pada 2019 ini mengusung Tema Nasional "Millennial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Indonesia Emas", sebut Mashuri.

Kepala BNNK Tanjungbalai nenambahkan, terlaksananya kegiatan ini berkat dukungan dan kerja sama BNN Kota Tanjungbalai dengan Pemerintah Kota Tanjungbalai dan para Stakeholder di Instansi Swasta, Instansi Vertikal maupun di lingkungan masyarakat. 

"Kegiatan HANI ini bersumber dari Anggaran Diva BNN  Kota Tanjungbalai Tahun 2019", ungkapnya.

Mashuri lagi, Peringatan HANI ini dilaksanakan dalam beberapa rangkaian kegiatan seperti Prahani, Puncak Hani dan Pasca Hani .

Dijelaskannya, kegiatan Pra Hani antara lain pemasangan spanduk Peringatan HAN di Instansi Pemerintah dan Swasta, dirangkai dengan Pelaksanaan Donor Darah yang dilaksanakan pada Hari Senin 24 Juni 2016 di Aula Kantor BNNK Tanjungbalai bekerjasama dengan PMI. 

Sedangkan untuk kegiatan Pasca HANI akan dilaksanakan Senam Sehat Anti Narkoba, sekaligus Pameran Stan BNNK Tanjungbalai pada Hari Minggu Tanggal 30 Juni 2019 di Gedung Serba Guna (GOR) Jalan Sudirman KM 5.

"Dengan memontum HANI, Saya berharap seluruh elemen Bangsa menyatukan kekuatan bergerak melawan Penyalahgunaan Narkotika demi mewujudkan masyarakat Indonesia sehat tanpa Narkotika", sebutnya.

Sementara itu, Walikota Tanjungbalai M Syahrial menghimbau, kaum Milenial ikut berperan memerangi dan tidak terlibat dalam Penyalahgunaan Narkoba.

"Mari Kita menjaga anak - anak Kita agar tidak terjerumus dengan Penyalahgunaan Narkoba", ucap Walikota. 

Pihaknya juga berharap Generasi Millenial harus dilibatkan dalam Pemberantasan Narkoba. Sehingga diharapkan setiap individu dapat mengantisipasi masuknya Peredaran Narkotika.

Ditambahkannya, bahwa Peringatan HANI bertujuan untuk menyadarkan seluruh warga Tanjungbalai, khususnya Generasi Milenial sadar terhadap Bahaya Narkotika. 

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Tanjungbalai juga menginginkan agar diwilayah Tanjungbalai dibawah kepemimpinannya bebas dari Narkoba.

“Saya mendukung kegiatan yang sudah terlaksana ini. Harapannya agar seluruh elemen masyarakat juga ikut berperan untuk menolak dan memberantas Narkoba, sehingga Kota ini menjadi Kota yang berpendidikan, bermartabat dan religius", ucap M Syahrial. (PS/SAUFI).
Komentar Anda

Terkini: