Medan Marelan Disemprot Disenfektan Oleh Kader KNPI, Bukti Kerja Nyata Lawan Corona

/ Minggu, 29 Maret 2020 / 14.50.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-MEDAN-Kecamatan Medan Marelan, Minggu (29/3/2020) menjadi target Pengurus DPK KNPI Medan Marelan menyemprotkan disenfektan mencegah mata rantai penyebaran virus corona.

Dikomandoi Ketua nya, Ardiansyah Sitepu, para kader organisasi himpunan OKP dan OKI ini menyeser pemukiman warga dengan menyemprotkan cairan disenfektan dari satu rumah ke rumah lain.

Dengan arahan Ardiansyah Sitepu dan tim disenfektan Dayan Randa, para pelaksana penyemprotan dengan dilengkapi pakaian standar WHO blusuk ke lokasi yang akan disterilkan.

Dalam keterangannya, Ketua DPK KNPI Medan Marelan Ardiansyah Sitepu mengatakan, langkah pemutus mata rantai Covid 19 merupakan bukti nyata lembaga mereka dalam membantu pemerintah melawan corona.

Sementara tim disenfektan KNPI Dayan Randa mengaku, akan terus membantu pemerintah dalam mengentaskan bencana corona ini. "Kami akan terus bersama pemerintah dalam melawan corona," katanya.

Selain penyemprotan, para aktivis muda ini menghimbau agar warga menjalankan himbauan Sosial Distancing dengan tidak berkumpul diluar menjaga penyebaran dari orang ke orang.

"Kami himbau agar warga tak berkumpul dan selalu menjaga jarak. Karena hal itu efektif mencegah penyebaran dari orang ke orang. Selain itu biasakan hidup bersih dengan selalu cuci tangan," himbau mereka. (PS/ALFAN)




Komentar Anda

Terkini: