Muspida Karo Adakan Pembahasan Covid-19 Dan Netralitas ASN Jepang Pilkada

/ Jumat, 09 Oktober 2020 / 22.57.00 WIB

Bupati Karo Terkelin Brahmana SH Saat Memberikan Sambutan Pada Acara. POSKOTA/BUDIMAN S


POSKOTASUMATERA.COM - KARO - Unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (MUSPIDA) Kabupaten Karo mengadakan acara Pembahasan tentang Pandemi COVID-19 dan Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di Aula kantor Bupati Karo, Kamis (08/10/2020) yang di mulai sekitar Pukul 08 : 30 WIB. 

Acara dilakukan dengan mengikuti panduan Protokol Kesehatan yang dihadiri oleh unsur Muspida Karo juga Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karo, serta Ketua  Bawaslu Kabupaten Karo Eva Juliani Pandia, serta para Jurnalis dan LSM yang ada Di Kabupaten Karo.

Pada Sambutannya, Bupati Karo Terkelin Brahmana SH sangat mengharapkan agar semua yang hadir juga masyarakat Kabupaten Karo mengikuti Protokol Kesehatan pada masa pandemi COVID-19 melanda.

Terkelin Brahmana SH juga  mengatakan, bahwa Netralitas ASN sangat di harapkan dalam Pilkada yang akan di gelar pada Desember mendatang.

"Saya mengharapkan agar semua  masyarakat dan ASN tetap mengikuti Protokol Kesehatan dan menjaga diri, agar ke depannya dapat terhindar dari masalah COVID-19, Saya juga berharap agar para ASN tetap netral dalam Pilkada Kabupaten Karo", ujar Bupati Karo.

Pantauan POSKOTASUMATERA.COM, selain menerima arahan dari berbagai sumber,  acara dilanjutkan  dengan sesi tanya jawab dengan mendapat arahan dari pPanitia Pelaksana yaitu Kabag Humas Protokol dan Tim Kabupaten Karo Leonardo Surbakti.

Acara berakhir dengan tertib dan masing - masing peserta dan undangan membubarkan diri dengan tertib dengan mengikuti panduan Protokol Kesehatan (PS/BUDIMAN S)
Komentar Anda

Terkini: