Mantan Anggota DPRD Deliserdang Sebut Program Pembangunan Delitua Amburadul

/ Selasa, 19 Januari 2021 / 10.07.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-DELISERDANG-Sabar Bangun, mantan Anggota DPRD Deliserdang 1999 hingga 2009 dari Fraksi PDIP menyebukan Program Pembangunan Kota Kecamatan Delitua yang dicanangkan Bupati Deliserdang Ashari Tambunan Amburadul.

Selain amburadul, program pembangunan kota Kecamatan Delitua dinilai menyengsarakan masyarakat khususnya bagi para pedagang.


Hal ini dibuktikan dengan penggusuran para pedagang untuk pembangunan Ruang Hijau Terbuka (RTH), dan pembangunan kantor Damkar.


Dengan memakan biaya Rp 1,7 milyar rupiah anggaran tahun 2019, pemkab Deliserdang membangun Ruang Hijau Terbuka (RTH).


Namun belum lagi dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Delitua, Pemkab Deliserdang kembali mengucurkan anggaran tahun 2020 sebanyak Rp 3,8 milyar lebih untuk pembangunan kantor Camat.


Dari banyaknya anggaran yang dikucurkan tersebut, apakah sudah dipikirkan keuntungan bagi masyarakat dan Pemkab Deliserdang sendiri," ujar Sabar Bangun bertanya.


Sementara kita lihat saat ini, masyarakat Delitua khususnya para pedagang kesulitan mencari tempat untuk berjualan," terang mantan Anggota DPRD dua priode ini Senin (18/1) siang jam 12.20 wib di Delitua.


Untuk itu, Sabar Bangun meminta agar KPK dan Kejatisu segera membentuk TIM untuk mengaudit anggaran yang dinilainya mubajir tersebut.


Menurutnya, ada dugaan kalau Pemkab Deliserdang dan pihak Kecamatan Delitua telah membuat politik adu domba terhadap masyarakat Delitua sehingga terjadi perpecahan," terang Sabar bangun.(PS/HERISEMBIRING)

Komentar Anda

Terkini: