Tim Bola Volli Partihaman Saroha Juara I Trophy Open Turnamen RKVC Cup P.Sidimpuan

/ Senin, 18 Januari 2021 / 04.38.00 WIB

 

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN-Tim Bola Volli Partihaman Saroha meraih juara I setelah berhasil menang atas Tim Prima Jaya VC Ujung Padang dengan skor 3:1 pada babak Final yang berlangsung pada Minggu (17/1) sore.

Dihadapan ribuan penonton dan sorakan suporter yang memadati pinggir lapangan, kedua tim memeragakan tehnik tehnik permainan yang seimbang. 

Pada set pertama, Prima Jaya unggul dengan point 25 :21. Pada set kedua, pelatih Saroha Dedi Afrizal melakukan change of court formasi pemainnya.

Perobahan ini terlihat cukup berhasil, dimana keberadaan Ardi selaku libero mampu menyodorkan bola dalam menopang tugas tosser dalam memberi umpan bola kepada Ace spiker dan Quicker. Di set kedua ini Partihaan Saroha menyudahi permainan dengan perolehan poitn 25:23.

Diawal set ke tiga Tim Prima Jaya yang di bina Abdurrahman Harahap Alias BD anggota DPRD Kota Padangsidimpuan dari Partai Demokrat ini kembali memimpin perolehan angka, namun strategi pelatih Saroha Dedi Afrizal yang sering meminta time out saat Prima Jaya lagi on fire berhasil menyusul angka perolehan lawan, bahkan melalui tehnik Dum Play dan kekuatan smashernya Saroha unggul 25:19.

Pada set ke empat Saroha kembali unggul, terlihat di lapangan para cross spike dan straight spike nya tidak mampu di bendung oleh Prima Jaya dan menyudahi babak ini dengan point 25:19. 

Pada pertandingan sehari sebelumnya, Sabtu (16/1) di perebutan juara ke tiga dan empat, Tim SAMORA VC mengalahkan Tim LITISA dengan skor 3:0.

Selain tim terbaik, panitia juga memilih pemain terbaik yakni Quicker terbaik, Bayu, Tosser terbaik, Manja keduanya dari Prima Jaya. Spike terbaik, Akbar Ramadhan, Libero terbaik, Ardi, keduanya dari Tim Saroha Partihaman Saroha.

Open Turnamen RKVC Cup P.Sidimpuan di tutup oleh mantan atlit Bola Volly Putri Kota Padangsidimpuan, Taty Aryani Tambunan yang periode sebelumnya menjabat sebagai ketua DPRD Kota Padangsidimpuan. 

Dalam pidatonya Taty mengatakan bahwa masyarakat pencinta bola Volly memberi apresiasi kepada Panitia Open Turnamen RKVC Cup P.Sidimpuan yang telah sukses melaksanakan acara ini.

Ia berharap agar Turnamen ini berkelanjutan dan kepada Pemerintah serta KONI Padangsidimpuan lebih aktif lagi membuat pertandingan di berbagai cabang olah raga yang ada di kota ini. Dengan berolah raga, generasi muda kita akan terhindar dari Narkoba, sebut Taty.

Sementara itu pelatih Tim Saroha Dedi Afrizal yang berdomisili di Pematang Siantar mengatakan bahwa panitia tournament ini cukup berhasil dalam melaksanakan kegiatan, begitu juga ia bangga melihat animo masyarakat Kota Padangsidimpuan dalam menyaksikan pertandingan Bola Volly.

Pada bahagian lain Dedi berharap agar tournament ini berkelanjutan juga harus mendapat perhatian serius dari PBVSI dan KONI mengingat atlit yang bertanding di tournamen ini sudah berdatangan dari 5 provinsi.

Dedi yang juga anggota TNI ini memberi apresiasi kepada Ketua Club RKVC, Adi Supriadi, Ketua Panitia Saparuddin Nasution alias Pak Didi serta Hasan Nasution, Pelatih Volly dari Deli Serdang yang sudah saling membahu mensukseskan acara ini. “ gaung tournament ini sudah sampai ke 5 provinsi, saya yakin pada tournament berikutnya akan hadir atlit atlit terbaik dari daerah lainnya” ucap Dedi Afrizal.

Di akhir acara, diserahkan hadiah berupa trophy dan uang pembinaan kepada tim pemenang 1-4 begitu juga kepada 4 pemain terbaik.(PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: