Kapus Marancar Udik Eva Lesrina Siregar Terima Pertama Vaksin Sinovac Covid-19 Di Aula Puskesmas

/ Sabtu, 06 Februari 2021 / 15.35.00 WIB

 

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Kepala UPT Puskesmas Marancar Udik  menjadi orang pertama yang menerima dosis Vaksin Sinovac di aula Puskesmas Marancar, Sabtu (6/2). 

Kepala UPT Puskesmas Marancar Udik Eva Lesrina Siregar meminta kepada seluruh masyarakat Kecamatan Marancar khusunya dan umumnya Tapsel agar tidak perlu takut dan khawatir untuk divaksin demi memutus rantai penyebaran COVID-19.

Dijelaskan Kapus Marancar, "Setelah vaksinasi perdana yang telah disuntikkan kepada saya, tetap sehat dan tidak merasakan gejala lain. Kami berharap semua masyarakat  yakin untuk mengikuti vaksinasi. Senin depan masih  kita laksanakan lagi, " ujarnya. 

Selanjutnya Kapus Marancar menyampaikan untuk tidak takut di vaksin karena vaksin sangat aman,dan halal. “Tetap gunakan masker, jaga jarak dan selalu cuci tangan pakai sabun. Kita harapkan masyarakat segera dapat divaksin. 

Eva Lesrina Siregar menambahkan, dengan di vaksin Covid-19, mudah-mudahan kehidupan akan kembali normal, dan tentunya dapat mengembalikan roda perekonomian masyarakat. 

“Vaksin ini adalah solusi terbaik, terimakasih kepada rekan rekan  tim vaksinator dari puskesmas, TNI dan Polri, pihak yang ikut berpartisipasi dalam penanganan Covid-19. 

Semoga Allah SWT  melindungi kita semua, melindungi Negara kita, melindungi masyarakat ,” ujar Kapus Marancar Udik Eva Lesrina Siregar.
(PS/BERMAWI)







Komentar Anda

Terkini: