Dishub Kota Sidimpuan Dukung Becak Vespa Menjadi Ikon Daerah Dan Becak Wisata.

/ Minggu, 14 Maret 2021 / 03.55.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN- Kadis Perhubungan Kota Padangsidimpuan melalui Kabid Lalin dan Angkutan Jalan Dinas Perhubungan Kota Padangsidimpuan Aceh Soripada Hutasuhut,S.Sos  mengatakan, Dinas Perhubungan Kota Padangsidimpuan  sangat mendukung program  Dinas Pariwisata Kota Padangsidimpuan tentang becak vespa menjadi ikon daerah dan becak wisata.


“Untuk mendukung  program tersebut, Dinas Perhubungan telah berupaya untuk menghidupkan kembali koperasi dan kesatuan becak di kota Padangsidimpuan. Saat ini kondisi becak di kota Padangsidimpuan sudah melewati kapasitas sehingga penghasilan parbetor sangat sedikit”, kata Aceh pada acara Sosialisasi dan uji kelayakan becak Vespa program lokalwisdom tahun 2021 di MAN. 2 Padangsidimpuan, Rabu (10/3/2021).

Kabid Lalin  menambahkan, ke depan Dinas Perhubungan juga akan melakukan penertiban becak, terutama pada becak di luar mesin vespa yang datang dari luar kota Padangsidimpuan, namun saat ini kita terfokus pada pembuatan badan hukumnya.

“Dalam rangka mendukung becak wisata tersebut dinas Perhubungan kota Padangsidimpuan juga mempunyai beberapa kriteria yang harus dimiliki diantara kebersihan, kerapian, keramah tamahan dan ongkos jangan terlalu tinggi,” kata Aceh.

Sebelumnya Kadis Pariwisata melalui Kabid Pengembangan Wisata Ardiansyah Siagian pada acara tersebut mengatakan, Dinas Pariwisata Kota Padangsidimpuan melakukan terobosan dan inovasi menjadikan becak di Kota Padangsidimpuan ini menjadi becak wisata sekaligus menjadi ikon Kota Padangsidimpuan.

Kata Ardiansyah program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman pada parbetor dan tujuan dibentuknya kelompok becak wisata ini dan becak ini nantinya akan kita jadikan ikon kota Padangsidimpuan.

Program becak wisata ini, dilakukan dengan seleksi dan verifikasi,dari 800 unit becak yang mendaftar, sekarang tinggal 300 unit lulus, tahun ini akan dibuat 100 unit becak wisata dan tahun 2022 sebanyak 200 unit dengan mengutamakan pemilik becak warga Kota Padangsidimpuan dibuktikan dengan KTP, buku hitam dan STNK kendaraan.

“Kita dari dinas Pariwisata sangat berterima kasih pada Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution yang telah mendukung terbentuknya becak wisata ini. Dengan becak wisata ini nantinya akan dapat membantu pemerintah dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi, tertib berlalu lintas serta sebagai fasilitas pariwisata di Kota Padangsidimpuan,” harap Ardiansyah.

Ia menambahkan, becak wisata ini sebagai bentuk transportasi yang siap melayani tamu dengan pelayanan terbaik, serta faham akan nilai-nilai sapta pesona seperti aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah dan kenangan.

“Ketersediaan becak dengan kondisi baik juga harus disertai dengan kapasitas pengemudi yang menguasai teknik pemanduan, tertib lalu lintas, tertib harga atau tarif,” katanya. (PS/BERMAWI)
Komentar Anda

Terkini: