HKBP Balige Siap Jadi RS Rujukan Gelaran Power Boat Internasional F1H2O Toba

/ Rabu, 22 Februari 2023 / 14.58.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-BALIGE-Ephorus HKBP yang juga Ketua Dewan Pembina Yayasan Kesehatan HKBP  Pdt Dr Robinson Butar butar mengucapkan selamat bertugas kepada paramedis khususnya seluruh yang terlibat dalam pelayanan Rumah Sakit Umum HKBP Balige, terlebih kesiapan sebagai rumah sakit rujukan saat perhelatan  F1H2O di Kabupaten Toba pada 24-26 Februari 2023.


"Mari sambut para tamu kita dengan pelayanan penuh kasih. Ayo kita tunjukkan bahwa Rumah Sakit  kebanggaan  kita sanggup melayani  kesehatan para atlit dan  wisatawan dengan profesional. Tuhan memberkati," ujar Ephorus sebagaimana dilansir Juru Bicara Yayasan Kesehatan HKBP Dr. Sanco Simanullang, Rabu (22/02/2023) .

Ketua Yayasan Kesehatan HKBP Letjen (P) Hinsa Siburian  mengatakan bahwa, manajemen rumah sakit yang berada di Jalan Gereja, Kota Balige Kabupaten Toba, Sumatera Utara telah sedari awal melakukan  persiapan untuk menyambut perhelatan kejuaraan dunia F1H2O yang akan diselenggarakan di Kabupaten Toba.

"Selamat Datang para Wisatawan Domestik dan Manca Negara di even Super Boat F1H2O di Balige Kab. Toba Sumut. Kami siap menjadi tuan rumah yang baik serta memberikan layanan Kesehatan yang terbaik selama para tamu berada di Balige. Kita dengan layanan 24 jam dan Tim Reaksi Cepat/Tim Tanggap Darurat, siap memberi pelayanan dengan kasih," jelas Hinsa Siburian yang juga Kepala BSSN.


"Sementara itu Dr. Benni Sinaga SpB  selaku Direktur RSU HKBP Balige di Ruang kerjanya, Rabu (22/2/2023),  mengungkapkan RSU HKBP Balige telah bekerjasama dengan Pihak Penyelenggara kegiatan dan piihak Asuransi untuk menjadi RS HKBP Balige sebagai RS Rujukan buat para Peserta Lomba dan Penonton/touris dalam dan luar negeri.

"Kita telah berbenah dan sudah melewati assesment dari tim  dan Panitia, untuk  kesiapan sebagai RS yang akan melayani tamu dalam even Internasional," ujar Benni.

Didampingi Kepala Bidang Perawatan Sunggulan Sinambela, Benni berujar  fasilitas rumah sakit yg dipersiapkan seperti membuat ICU mini, ruang operasi serta Ruang ICU rujukan para peserta event ataupun para pengunjung dan rumah Sakit HKBP Balige juga ditunjuk sebagai tim Basarnas dan tim pusat Trauma Center.

"Petugas kita juga ditunjuk untuk standby di Hotel Labersa untuk mengadakan ICU mini, dengan  melibatkan 2 orang perawat yang sudah mahir dalam penanganan pasien ICU.  Mereka  sudah terlatih semuanya.  Ada juga  1 orang anastesi dan 1 orang dokter untuk standby mendampingi Presiden RI Bapak Joko Widodo dari tanggal 23 s/d 26 Pebruari 2023," tutup Benni (PS/BERMAWI)


Komentar Anda

Terkini: