Ribuan Peserta Pawai Obor Meriahkan Tahun Baru Islam 1445 H Di Kecamatan Sayurmatinggi

/ Rabu, 19 Juli 2023 / 23.40.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Bupati Tapanuli Selatan H.Dolly Pasaribu SPt MM memberangkatkan  melalui zoom meething ribuan peserta pawai obor  kecamatan Sayurmatinggi pada Selasa (18/7) malam.

Dimana dalam pemberangkatan Kepala Dinas Dalduk dan KB Ibrahim Lubis bersama Camat Sayurmatinggi Enri Cofermi Batubara M. Pd,  dan Forkofincam mengiringi pawai obor mulai dari pasar Sayurmatinggi menuju kantor Camat sayurmatinggi.


Salah satu peserta obor H. Hasibuan warga Sayurmatimggi menyampaikan bahwa tradisi menyambut malam tahun baru Islam ini masih terjaga sejak puluhan tahun lalu. 

Kekompakan warga selalu terlihat menjelang momen pergantian tahun baru islam.

"Momen yang ditunggu kalau seperti ini, pawai seribu obor di Kecamatan Sayurmatinggi ini," ungkapnya. 

Camat Sayurmatinggi Enri Cofermi Batubara M. Pd  kepada awak media online mengatakan, "  pawai obor tersebut juga telah diagendakan sebagai kegiatan rutin pemerintah kecamatan setiap tahun. 

Ia mengungkapkan kegiatan pawai obor tersebut tidak hanya peringatan secara simbolis, tetapi sebagai upaya menjalin silaturahmi antara masyarakat terlebih para peserta merupakan dari berbagai elemen masyarakat di Kecamatam Sayurmatinggi. 

Camat menuturkan peringatan Tahun Baru Islam tersebut merupakan momen untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama.

Dia mengatakan kegiatan pawai obor diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat tanpa membedakan kelompok dan golongan.

Ia berharap peringatan Tahun Baru Islam tahun depan di Kecamatan Sayurmatinggi dapat lebih meriah dengan keterlibatan pemerintah setempat.

"Lanjut Camat, kegiatan yang diadakan setiap tahunnya adalah untuk mengenang kembali perjuangan Rasulullah SAW beserta para sahabatnya yang telah melaksanakan hijrah dari Kota Mekkah ke Madinah dengan penuh semangat untuk membela kebenaran dan memupuk kebersamaan diantara sesama umat.


"Marilah kita isi moment penuh berkah ini dengan muhasabah agar kita mempunyai kekuatan menjadi pribadi yang lebih baik, dengan menjauhi segala larangannya,” ujar Camat


Camat juga tak lupa memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Kecamatan Sayurmatinggi yang begitu antusias mengikuti kegiatan Pawai Obor yang dirangkai dengan doa dan zikir bersama.(PS/BERMAWI)


Komentar Anda

Mantap moga kegiatan ini tetap berlanjut

Terkini: