POSKOTASUMATERA.COM- OGAN ILIR ,-Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilayah, jajaran TNI dan Polri menunjukkan sinergitas yang kuat melalui kegiatan sambang serta pemberian himbauan kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan oleh personil dari Polsek Tanjung Raja bersama Koramil setempat sebagai bentuk kolaborasi untuk mencegah potensi gangguan keamanan di lingkungan masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, personil TNI dan Polri mengajak masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban, menjauhi segala bentuk penyalahgunaan narkoba, dan menghindari peredaran berita hoax yang dapat memicu keresahan. Mereka juga menghimbau agar warga senantiasa waspada terhadap tindak pidana 3C (Curat, Curas, Curanmor) serta aktif melaporkan kejadian-kejadian mencurigakan yang berpotensi mengganggu kamtibmas.
Selain itu, masyarakat diingatkan agar tidak menyelenggarakan hiburan musik remix dalam acara-acara tertentu, demi menjaga situasi yang tetap kondusif. Dalam kesempatan tersebut, perwakilan TNI dan Polri juga menjalin komunikasi dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk bersama-sama membangun kesadaran kolektif dalam menjaga keamanan lingkungan.
"Kami berharap sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dapat terus terjalin demi terciptanya suasana yang aman dan nyaman," ujar perwakilan dari Polsek Tanjung Raja. Masyarakat juga diberi akses nomor kontak darurat yang dapat dihubungi sewaktu-waktu bila membutuhkan bantuan dari pihak kepolisian.
Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta sinergitas yang semakin kuat antara TNI, Polri, dan masyarakat, sehingga keamanan dan ketertiban di wilayah dapat terjaga dengan baik.(PS/RUSLAN)