Di Tengah Hujan Gerimis, SMKN 3 Padangsidimpuan Peringati Isra’ Mi’raj dan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H dengan Khidmat

/ Rabu, 26 Februari 2025 / 15.14.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN-Meskipun langit mendung dan hujan gerimis menyelimuti kota Padangsidimpuan, semangat siswa dan tenaga pendidik SMKN 3 Padangsidimpuan tak surut dalam memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW serta menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H. Acara yang berlangsung di halaman sekolah ini diwarnai dengan kekhusyukan dan kebersamaan, mencerminkan semangat keagamaan yang kuat di lingkungan sekolah yang dihadiri Kepala Sekolah,Wakasek, Guru staf pengajar,Komite Sekolah,dan seluruh Siswa Siswi.


Kegiatan dimulai dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an oleh Fitriani dan saritilawah oleh Mardia Nelvisa. Suara merdu mereka membawa seluruh peserta dalam suasana religius yang mendalam.


Kepala SMKN 3 Padangsidimpuan, Ihwanuddin Pulungan, M.Pd dalam sambutannya mengapresiasi kerja keras panitia dan partisipasi aktif para siswa. Ia menegaskan bahwa memperingati Isra’ Mi’raj adalah bagian dari syiar Islam yang harus terus dilestarikan. Ia juga mengingatkan bahwa sholat adalah kewajiban utama bagi umat Islam yang tidak boleh ditinggalkan dalam keadaan apapun.


 Ketua panitia, Idam Khalid Harahap, dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya acara ini. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini terlaksana berkat bimbingan dan arahan Kepala SMKN 3 Padangsidimpuan, Bapak Ihwanuddin Pulungan, M.Pd., yang terus mendorong kegiatan keagamaan di sekolah.


Di bawah kepemimpinannya, SMKN 3 Padangsidimpuan semakin aktif dalam berbagai program religi, seperti Jumat Berkah, Salat Dhuha bersama, serta penerapan budaya 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun). Kehadiran grup sholawat putra dan putri turut menambah kekhidmatan acara dengan lantunan lagu-lagu Islami yang menyentuh hati.


Salah satu momen yang dinantikan adalah pidato inspiratif dari siswi Mariam Ulpa yang membahas makna Isra’ Mi’raj. Dengan penuh semangat, ia menjelaskan bahwa peristiwa ini bukan sekadar perjalanan fisik Rasulullah SAW, tetapi juga membawa hikmah besar, yaitu perintah sholat lima waktu bagi umat Islam.


Dalam kesempatan ini, perwakilan mahasiswa PPL UIN Syuhada Padangsidimpuan, Rido Akbar Munthe, turut memberikan pesan kepada para siswa. Ia mengungkapkan rasa terima kasih atas bimbingan para guru selama masa praktiknya dan mengajak adik-adik kelasnya untuk terus belajar dengan sungguh-sungguh serta menjaga akhlak dalam kehidupan sehari-hari.


Ustaz Tarmizi, M.Pd.,

Acara semakin bermakna dengan tausiyah dari Ustaz Tarmizi, M.Pd., yang mengingatkan tentang pentingnya mensyukuri nikmat, terutama kesehatan. Ia juga menekankan bahwa peristiwa Isra’ Mi’raj adalah bukti betapa pentingnya sholat dalam kehidupan seorang Muslim. "Jangan sampai kesibukan dunia membuat kita lalai dalam menjalankan kewajiban ini," ujarnya dengan tegas.


Menjelang bulan suci Ramadhan, Ustaz Tarmizi juga mengingatkan para siswa agar mengisi waktu dengan ibadah dan kegiatan yang bermanfaat, bukan sekadar hiburan yang melalaikan. Ketua Komite Sekolah, S. Ritonga, turut berpesan agar para siswa memanfaatkan libur sekolah dengan belajar dan memperbanyak ibadah.


Acara diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Tarmizi. Suasana haru dan penuh ketulusan menyelimuti seluruh peserta, yang berharap mendapatkan keberkahan dari Allah SWT dalam menyambut bulan suci Ramadhan.


Dengan semangat kebersamaan dan ketakwaan yang tinggi, SMKN 3 Padangsidimpuan telah membuktikan bahwa meskipun hujan turun membasahi bumi, semangat untuk menegakkan syiar Islam tetap membara di hati setiap insan.(PS/BERMAWI)






Komentar Anda

Terkini: