Pelabuhan Belawan Bersih dan Indah

/ Kamis, 10 September 2020 / 16.49.00 WIB


POSKOTA SUMATERA.COM-BELAWAN-Pasca dilakukannya penataan Pelabuhan Belawan secara besar-besaran oleh pihak PT. Pelindo I (Persero) Cabang Belawan, kini Pelabuhan terbesar di Pulau Sumatera itu tampak terlihat bersih dan indah.

Kebersihan dan keindahan pelabuhan Belawan itu begitu terasa saat kita mulai memasuki pintu gerbang pelabuhan (Gate 1) di Jalan Sumatera Ujung. Dimana sarana jalan yang terbuat dari rabat beton yang mengitari seluruh kawasan pelabuhan, tampak bersih dan enak dipandang karena dihiasi dengan pepohonan hias di sisi kanan dan kiri badan jalan.

Catatan poskota sumateracom, Selasa (9/9/2020) sebelum dilakukan penataan pelabuhan, hampir semua jalan yang ada di dalam areal pelabuhan digenangi air  tatkala air laut sedang pasang. Namun kini dipastikan jalanan di dalam pelabuhan tersebut tidak akan tergenang air meskipun sedang Pasang Besar. Sebab jalan Rabat Beton dibangun setinggi sekitar 50 cm dari permukaan jalan sebelumnya.

Pantauan poskotasumatera.com, pemandangan asri juga terlihat ketika kita melintas di depan Depo Tangki Timbun PT. Sarana Agro Nusantara yang berada di dalam pelabuhan tepat di Jalan Ujung Baru. Di area itu pandangan mata dimanjakan dengan barisan pohon hias dan teraturnya tata letak pipanisasi dari dan ke kapal.


Pihak pengelola pelabuhan juga sepertinya terkesan ingin menciptakan keindahan yang senantiasa bisa memberikan rasa kenyamanan kepada setiap pengunjung yang masuk ke area pelabuhan. Terkhusus bagi para pemeluk agama Islam. Sebuah Mesjid yakni Mesjid Muslimin yang berjarak sekitar 200 meter dari dermaga (laut) yang sebelumnya kondisinya biasa-biasa saja, kini tampilannya begitu terlihat mempesona dengan ketinggian lantai mesjid sekitar 1 meter sehingga terpaan kesejukan semilir angin laut dapat dirasakan para jamaah dari semua penjuru mata angin dan ditambah penataan beberapa tanaman hias yang mengelilingi area mesjid.

Keteraturan hilir mudik kenderaan khususnya sepeda motor di area dermaga juga menjadi perhatian pengelola pelabuhan. Seorang security PT. Pelindo Cabang Belawan, Rijal bahkan melarang wartawan untuk berada di area dermaga dengan membawa kendaraan. "Maaf ya pak. Kalau bapak mau masuk ke dermaga jangan bawa kenderaan. Silahkan kereta bapak diparkirkan dulu di sana," ujar Rijal sambil menunjuk lokasi area parkir kereta.

Salah seorang pengendara ojek pelabuhan mengaku bernama Bapak Siagian yang sedang mangkal di depan seberang Masjid Muslimin pun sangat merasakan perubahan wajah pelabuhan Belawan.

Saat disinggung kondisi kebersihan pelabuhan Belawan saat ini, dia yang mengaku sudah sekitar 20 tahun menarik ojek disana baru sekarang ini melihat pelabuhan Belawan ini begitu bersih dan teratur.

Siagian yang  mengaku pekerjaan sebagai penarik ojek roda dua adalah hanya sebagai pekerjaan sampingan,  karena ternyata dirinya adalah seorang buruh TKBM (Tenaga Kerja Bongkar Muat) Pelabuhan Belawan, bahwa selain bersih, tingkat keamanan di pelabuhan Belawan juga semakin bagus.

Hal senada juga dikatakan salah seorang pelaku usaha di dalam pelabuhan Belawan dari PT. Musim Mas Terminal Curah Kering bernama Suparman. Dengan didampingi seorang security bernama Suprayetno, pada Selasa siang, Suparman mengatakan, pelabuhan Belawan ini sekarang sangat bersih dan indah. Tingkat keamanannya juga sudah bagus.

Mengenai kebersihan, petugas dari Pelindo juga sangat tanggap. Setiap kapal yang sudah selesai bongkar dan ada tumpahan semen atau apapun di dermaga mereka langsung bersihkan. “Kami merasa nyaman sekarang ini", puji Suratman.

Sehubungan dengan penataan pelabuhan sehingga wajahnya sekarang ini lebih enak dipandang,  baik GM Pelindo Cabang Belawan, Yarham Harid maupun Menejer umum, Khairul Ulya serta Humas, Alung, belum dapat dikonfirmasi.
(PS/SAMSUL BAHRI HASIBUAN)




Komentar Anda

Terkini: